Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Unggahan "Halte Sedekah" di Palbapang, Yogyakarta, Ini Cerita Pembuatannya

Kompas.com - 19/12/2020, 19:15 WIB
Tita Meydhalifah,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah unggahan yang menggambarkan sebuah halte berisi banyak gantungan plastik berisi bahan pokok, viral di media sosial twitter, Sabtu (19/12/2020). 

Tampak dalam gambar tersebut di atasnya plang bertuliskan "Halte Sedekah" dan "Katupa Dumai". 

Dalam foto unggahan tersebut terlihat beberapa bahan makanan yang dibungkus dalam plastik dan digantungkan di Halte Sedekah.

Ada juga ibu-ibu yang tampak sedang menata puluhan kantung plastik di dalam halte tersebut. 

Baca juga: Warga Berbagi Kebutuhan Pangan Lewat Pagar Sedekah Saat Pandemi Covid-19

Gambar itu diunggah oleh akun bernama Agus Mulyadi atau @AgusMagelangan pada Jumat (18/12/2020). Selain gambar, Agus juga menuliskan narasi berikut ini: 

"Namanya halte sedekah, tempat orang bisa nyumbang dan ngambil sedekah dalam bentuk sayur mentah atau makanan jadi. Lokasi di depan Balai Desa Palbapang dan Kebonagung, Jogja.

Inisiatif2 kayak gini ini yg selalu bikin optimis dan merasa kalau Indonesia masih akan baik-baik saja."

Unggahan itu sudah di-retwit sebanyak 1.600 kali dan disukai lebih dari 5.700 akun. 

Ternyata kegiatan serupa tidak hanya dilakukan di Palbapang. Namun juga ada di sejumlah daerah lain. 

Akun @chreazy mengatakan, gerakan serupa juga ada di Perumahan Margorejo Asli, Tempel, Sleman, DIY. 

 

Baca juga: Refleksi Perekonomian Indonesia 2020 dan Harapan pada 2021...

Penelusuran Kompas.com

Terkait unggahan itu, Kompas.com menghubungi Agus Mulyadi. Dia mengatakan, foto tersebut didapatnya dari blog kitabisa.com.

Disebutkan, Halte Sedekah tersebut merupakan inisiasi dari Komunitas Katupadumai yang terdiri dari ibu-ibu yang bertujuan membantu sesama.

Setiap harinya, Halte Sedekah menyediakan nasi bungkus, ditambah sayur mayur yang dibagikan setiap hari Jumat.

Awalnya, ibu-ibu membagikan makanan langsung kepada orang yang membutuhkan hingga salah satu anggota menyumbang etalase.

Etalase memudahkan setiap orang untuk mengambil dan menaruh makanan setiap harinya. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Komeng Terpilih Jadi Anggota DPD Dapil Jabar, Berapa Gajinya?

Komeng Terpilih Jadi Anggota DPD Dapil Jabar, Berapa Gajinya?

Tren
7 Makanan yang Bisa Membuat Awet Muda, Apa Saja?

7 Makanan yang Bisa Membuat Awet Muda, Apa Saja?

Tren
Ciri-ciri Kista Ovarium, Termasuk Kembung dan Sering Buang Air

Ciri-ciri Kista Ovarium, Termasuk Kembung dan Sering Buang Air

Tren
Menjadi Ikan Termahal di AS, Elver Berharga Hampir Rp 31 Juta Per 453 Gram

Menjadi Ikan Termahal di AS, Elver Berharga Hampir Rp 31 Juta Per 453 Gram

Tren
Spesies Manusia Hampir Punah akibat Perubahan Iklim Ekstrem 900.000 Tahun Lalu

Spesies Manusia Hampir Punah akibat Perubahan Iklim Ekstrem 900.000 Tahun Lalu

Tren
Ini Syarat Pekerja yang Berhak Mendapat THR, Apa Saja?

Ini Syarat Pekerja yang Berhak Mendapat THR, Apa Saja?

Tren
Resmi, Ini Rincian Tarif Listrik PLN yang Berlaku per 1 April 2024

Resmi, Ini Rincian Tarif Listrik PLN yang Berlaku per 1 April 2024

Tren
Cara Menghitung THR Karyawan Tetap, Pegawai Kontrak, dan Pekerja Lepas

Cara Menghitung THR Karyawan Tetap, Pegawai Kontrak, dan Pekerja Lepas

Tren
Gerhana Matahari Total Akan Terjadi Jelang Idul Fitri, Bisakah Dilihat di Indonesia?

Gerhana Matahari Total Akan Terjadi Jelang Idul Fitri, Bisakah Dilihat di Indonesia?

Tren
Berapa Denda BPJS Kesehatan jika Menunggak Iuran? Ini Perhitungannya

Berapa Denda BPJS Kesehatan jika Menunggak Iuran? Ini Perhitungannya

Tren
BI Batasi Penukaran Uang Baru untuk Lebaran 2024 Rp 4 Juta Per Orang, Ini Alasannya

BI Batasi Penukaran Uang Baru untuk Lebaran 2024 Rp 4 Juta Per Orang, Ini Alasannya

Tren
8 Ikan yang Tidak Boleh Dimakan Ibu Hamil, Apa Saja?

8 Ikan yang Tidak Boleh Dimakan Ibu Hamil, Apa Saja?

Tren
Prakiraan BMKG: Daftar Wilayah yang Berpotensi Alami Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 19-20 Maret 2024

Prakiraan BMKG: Daftar Wilayah yang Berpotensi Alami Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 19-20 Maret 2024

Tren
[POPULER TREN] Penjelasan Kitabisa soal Pemilik Xpander Tabrak Porsche yang Disebut Galang Dana | Fenomena Refleksi Sinar Matahari di Dekat Sumatera

[POPULER TREN] Penjelasan Kitabisa soal Pemilik Xpander Tabrak Porsche yang Disebut Galang Dana | Fenomena Refleksi Sinar Matahari di Dekat Sumatera

Tren
Kiky Saputri Keguguran karena Kista Ovarium, Berikut Gejalanya

Kiky Saputri Keguguran karena Kista Ovarium, Berikut Gejalanya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com