Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selamat Ulang Tahun, Jackie Chan!

Kompas.com - 07/04/2020, 13:02 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jackie Chan. Siapa yang tak kenal dengan artis kawakan ini?

Kombinasi unik antara koreografilaga dan humor yang mengocok perut berhasil mengantar Jackie Chan dan film kung fu Asia menembus pasar komersil Amerika Serikat.

Hari ini 66 tahun lalu, Jackie Chan lahir di Hongkong, 7 April 1954. 

 

Nama asli Jackie adalah Chan Kong-sang.

Chan lahir dari keluarga miskin di Hong Kong. Ketika Chan berusia enam tahun, keluarganya pindah ke Canberra, Australia.

Namun, setahun kemudian, Chan dikirim kembali ke Hong Kong oleh orangtuanya untuk masuk ke sekolah asrama dengan aturan yang ketat.

Sekolah ini juga mengajari dan melatih muridnya tentang jingxi, atau opera China.

Sejak usia 7 hingga 17 tahun, Chan mempelajari akrobat, bernyanyi, bela diri dan pantomim.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: 6 April 1896, Olimpiade Modern Pertama Digelar

Awal karir

Melansir Britannica, Chan mulai dikenal publik ketika produser film indie, Lo Wei, sedang mencari suksesor untuk Bruce Lee.

Lo Wei kemudian merekrut Jackie Chan dalam serangkaian film kung fu berbujet rendah pada tahun 1976-1978.

Tidak seperti Bruce Lee yang menampilkan kesan garang, pada 1978, Chan memperkenalkan akting khasnya yang mengombinasikan laga dan komedi.

Hal tersebut terbukti sukses di film-film pertamanya, She Xing Diao Shu (Ular dalam Bayangan Sang Elang) dan Zui Quan (Dewa Mabuk).

Dia kemudian menulis skenario, menyutradarai, sekaligus membintangi film berjudul Xiao Quan Guai Zhao (Hyena yang Pemberani) pada 1979.

Pada 1980, Chan memulai debutnya bersama rumah produksi Golden Harvest dengan film berjudul Shi di Chu Ma (Tuan Muda).

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: 4 April 1968, Pembunuhan Martin Luther King Jr 

Aktor asal Hong Kong, Jackie Chan, berpose dengan memegang dua boneka panda ketika berjalan di karpet merah pada malam puncak Academy Awards 2017 di Hollywood, California, Minggu (26/2/2017).AFP PHOTO / ANGELA WEISS Aktor asal Hong Kong, Jackie Chan, berpose dengan memegang dua boneka panda ketika berjalan di karpet merah pada malam puncak Academy Awards 2017 di Hollywood, California, Minggu (26/2/2017).

Pada awal periode 1980-an, ketika film-filmnya tidak menghasilkan keuntungan secara komersil di bioskop berbahasa Inggris, Chan mulai meninggalkan genre seni bela diri tradisional.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Alasan Anjing Peliharaan Melakukan Gerakan Memutar Sebelum Berbaring

Alasan Anjing Peliharaan Melakukan Gerakan Memutar Sebelum Berbaring

Tren
Jangan Salah Beli, Ini Ciri-ciri Hewan Kurban yang Sehat

Jangan Salah Beli, Ini Ciri-ciri Hewan Kurban yang Sehat

Tren
Dulu Dilarang, Kenapa MK Hapus Pasal yang Melarang Dinasti Politik?

Dulu Dilarang, Kenapa MK Hapus Pasal yang Melarang Dinasti Politik?

Tren
Perjalanan Kasus Kematian Akseyna UI: 9 Tahun Tak Terungkap, Polisi Akui Kesulitan

Perjalanan Kasus Kematian Akseyna UI: 9 Tahun Tak Terungkap, Polisi Akui Kesulitan

Tren
Gerindra Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024, Bagaimana dengan PDI-P?

Gerindra Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024, Bagaimana dengan PDI-P?

Tren
7 Gejala Chikungunya yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Demam dan Nyeri Sendi

7 Gejala Chikungunya yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Demam dan Nyeri Sendi

Tren
4 Suplemen yang Dapat Membahayakan Jantung, Salah Satunya Ekstrak Bawang Putih

4 Suplemen yang Dapat Membahayakan Jantung, Salah Satunya Ekstrak Bawang Putih

Tren
Banyak Aturan Ditunda Usai Tuai Penolakan, Pemerintah Dinilai Sembrono dalam Membuat Kebijakan

Banyak Aturan Ditunda Usai Tuai Penolakan, Pemerintah Dinilai Sembrono dalam Membuat Kebijakan

Tren
Apa Indikator Orang Gemuk Disebut Obesitas? Simak Tandanya Berikut Ini

Apa Indikator Orang Gemuk Disebut Obesitas? Simak Tandanya Berikut Ini

Tren
Duduk Perkara Anak Angelina Jolie-Brad Pitt Ingin Hapus Nama Keluarga dari Sang Ayah

Duduk Perkara Anak Angelina Jolie-Brad Pitt Ingin Hapus Nama Keluarga dari Sang Ayah

Tren
Pilihan Ikan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Bantu Cegah Serangan Jantung

Pilihan Ikan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Bantu Cegah Serangan Jantung

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 8-9 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 8-9 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan | Tapera Ditunda

[POPULER TREN] Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan | Tapera Ditunda

Tren
Jelang Puncak Haji, Bus Selawat Sementara Setop Layani Jemaah

Jelang Puncak Haji, Bus Selawat Sementara Setop Layani Jemaah

Tren
Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Bikin Ilmuwan Bingung, Ini 13 Misteri Alam Semesta yang Belum Terpecahkan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com