Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Banyak Dewa yang Tinggal di Olimpus?

Kompas.com - 25/10/2022, 15:00 WIB
Widya Lestari Ningsih

Penulis

KOMPAS.com - Olimpus adalah nama gunung tertinggi di negara Yunani.

Dalam mitologi Yunani, Gunung Olimpus dipercaya sebagai tempat tinggal para dewa.

Dewa yang tinggal di Olimpus berjumlah 12, yang dianggap sebagai dewa-dewi utama oleh masyarakat Yunani Kuno.

Kedua belas dewa Olimpus dipercaya memiliki peran penting di dunia, dan masing-masing menguasai setiap aspek kehidupan manusia.

Berikut 12 dewa Olimpus dalam mitologi Yunani.

Baca juga: Chimera, Monster Gabungan Tiga Hewan dalam Mitologi Yunani

Zeus

Zaus adalah dewa yang paling berkuasa di Olimpus, bahkan disebut sebagai raja dari para dewa.

Ia juga dikenal sebagai dewa terkuat yang mengendalikan langit, cuaca, hingga nasib.

Zeus, yang kerap digambarkan memegang petir, dikisahkan memiliki hubungan dengan banyak wanita.

Ia pun memiliki banyak anak, seperti Athena, Apollo dan Artemis, Hermes, Persefon, Dionisos, Perseus, Herakles, Helene, Minos, dan Mousai.

Baca juga: Zeus, Dewa Tertinggi dalam Mitologi Yunani

Hera

Hera adalah ratu dari para dewa, yang juga dikenal sebagai dewi perempuan dan pernikahan.

Hera merupakan kakak sekaligus istri Zeus, yang menjadi pelindung bagi para perempuan, pernikahan, hingga kelahiran.

Di sisi lain, Hera diceritakan pernah membalas dendam dan menghukum semua perempuan yang pernah berhubungan dengan Zeus.

Poseidon

Poseidon adalah dewa laut, yang dikisahkan tinggal di istana bawah laut.

Dewa yang dikenal memiliki trisula sebagai simbol kekuatannya ini merupakan saudara dari Zeus.

Orang-orang yang mempercayai keberadaan Poseidon bahkan memberikan persembahan agar perjalanan laut mereka aman.

Baca juga: Ares, Dewa Perang dalam Mitologi Yunani

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com