Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks Newcastle Christian Atsu Tertimbun Reruntuhan Gempa Turkiye, Ditemukan Selamat

Kompas.com - 07/02/2023, 18:22 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Goal

KOMPAS.com - Mantan pemain Newcastle United, Christian Atsu, yang tertimbun reruntuhan saat terjadi gempa Turkiye ditemukan dalam kondisi selamat.

Christian Atsu yang kini bermain untuk klub Hatayspor termasuk di antara orang-orang yang terjebak di reruntuhan setelah gempa bumi bermagnitudo 7,8 mengguncang Turkiye dan Suriah pada Senin (6/2/2023) pagi waktu setempat.

Jurnalis olahraga Turkiye, Yagiz Sabuncuoglu, menyampaikan bahwa Christian Atsu dan Direktur Olahraga Hatayspor Taner Savut terjebak di reruntuhan setelah terjadinya gempa.

Setelah dilakukan pencarian, Christian Atsu akhirnya ditemukan dalam kondisi selamat pada Selasa (7/2/2023).

Baca juga: Gempa Turkiye, Seorang Kiper Terjebak Reruntuhan

Dilansir dari Goal International, Atsu ditemukan dalam kondisi hidup di antara puing-puing bangunan. Namun, pemain sayap asal Ghana itu mengalami cedera.

Juru bicara Hatayspor, Mustafa Ozat, mengonfirmasi bahwa Atsu langsung mendapatkan penanganan medis setelah ditemukan.

Akan tetapi, menurut keterangan Mustafa Ozat, tokoh penting klub lain yang juga terjebak di reruntuhan gempa Turkiye belum ditemukan.

"Christian Atsu dikeluarkan dari reruntuhan dalam kondisi terluka. Direktur olahraga kami, Taner Savut, sayangnya masih berada di bawah reruntuhan," ungkap Ozat.

Baca juga: Gempa Turkiye, Mantan Pemain Newcastle United Terjebak di Reruntuhan

Kabar soal ditemukannya Atsu juga disampaikan oleh Federasi Sepak Bola Ghana (GFA).

"Kami menerima berita positif bahwa Christian Atsu telah diselamatkan dari reruntuhan gedung dan saat ini sedang mendapat perawatan. Maru terus berdoa untuk Christian," tulis akun Twitter resmi GFA.

Sehari sebelumnya, tiga pemain Hatayspor yang juga tertimbun reruntuhan yakni Burak Oksuz, Kerem Alici, dan Onur Ergun berhasil diselamatkan.

Selain ketiga pemain tersebut, dua ofisial tim yaitu Ekrem Eksioglu dan Osman Ates juga ditemukan selamat.

Baca juga: Presiden FIFA Sampaikan Ucapan Dukacita buat Korban Gempa Turkiye

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, gempa Turkiye yang terjadi kali ini merupakan yang terburuk setelah gempa juga bermagnitudo 7,8 di Provinsi Erzincan pada 1939.

Hingga hari ini, jumlah korban meninggal dunia akibat gempa di Turkiye dan Suriah setidaknya telah mencapai 4.372 jiwa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com