Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reaksi Tunggal Putra Denmark Usai Kalah dari Chico di Malaysia Open 2023: Menyakitkan...

Kompas.com - 12/01/2023, 09:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Tunggal putra veteran Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus, menyebut kekalahan dari Chico Aura Dwi Wardoyo pada babak pertama Malaysia Open 2023 adalah hal yang menyakitkan.

Hans-Kristian Vittinghus harus angkat koper lebih cepat dari Malaysia Open 2023 yang merupakan turnamen bulu tangkis BWF World Tour level Super 1000.

Pada babak pertama atau 32 besar Malaysia Open 2023, Vittinghus bersua tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo.

Bertanding di Lapangan 1 Axiata Arena, Kuala Lumpur, pada Rabu (11/1/2023), Vittinghus takluk dari Chico lewat duel sengit tiga gim.

Baca juga: Hasil Malaysia Open 2023, Chico Kerja Keras Singkirkan Rekan Senegara Axelsen

Vittinghus yang kini berusia 36 tahun kehilangan gim pertama dengan skor 11-21 dari Chico.

Ia lantas membalas pada gim kedua dengan menundukkan Chico Aura 21-16.

Namun, pada gim penentuan, Vittinghus kalah dengan skor tipis 23-25 dari Chico.

Usai laga, Vittinghus mengatakan bahwa kalah dengan skor 23-25 dari Chico pada gim penentuan adalah hal yang menyakitkan.

Baca juga: Malaysia Open 2023: Jalan Berat Chico Aura Dwi Wardoyo

"Usaha yang bagus hari ini, level permainan yang bagus, dan pertandingan yang menyenangkan untuk menjadi bagiannya."

"Namun, kalah 25-23 di gim penentuan selalu menyakitkan," tulis Vittinghus di akun Twitter pribadinya.

Akan tetapi, kekalahan itu tak membuat mental Vittinghus jatuh. Tunggal putra ranking 39 dunia itu bertekad bangkit pada turnamen berikutnya di India.

"Akan menjadi kemenangan besar dalam banyak hal bagi saya, tetapi saya harus mengambil sisi positifnya dan menantikan kesempatan baru minggu depan di India Open," imbuh rekan senegara Viktor Axelsen tersebut.

Sementara itu, Chico Aura mengungkapkan bahwa kunci kemenangan atas Vittinghus pada gim ketiga adalah ia tampil lebih menyerang.

"Pada poin-poin kritis di gim ketiga, saya berinisiatif lebih menyerang."

"Karena takut keluar, poin terakhir yang saya dapat juga lewat smash yang saya arahkan ke tengah dan tidak bisa dikembalikan lawan," beber Chico, dikutip dari siaran pers PBSI.

Baca juga: Jadwal Malaysia Open 2023 Hari Ini: Tatap 16 Besar, Duel Merah Putih Tercipta

Setelah melewati adangan Hans-Kristian Solberg Vittinghus pada babak pertama, selanjutnya Chico akan melawan Prannoy HS pada babak kedua.

Chico yang kini menghuni ranking 19 dunia punya rekor 1-0 atas Prannoy. Ia mengalahkan tunggal putra India itu pada babak pertama turnamen Syed Modi International 2018 lalu.

Adapun, rangkaian pertandingan babak kedua atau 16 besar Malaysia Open 2023 bakal digelar hari ini, Kamis (12/1/2023), mulai pukul 09.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Liga Indonesia
Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Liga Italia
Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Badminton
Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Liga Spanyol
Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Liga Inggris
Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Liga Inggris
Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Liga Indonesia
Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Badminton
Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Liga Lain
Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Liga Indonesia
Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Liga Spanyol
AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

Liga Italia
Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com