Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Insiden Lakers Vs Pistons: Isaiah Stewart Butuh 5 Jahitan Usai Kena "Pukul" LeBron James

Kompas.com - 22/11/2021, 13:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Center Detroit Pistons, Isaiah Stewart, disebut membutuhkan lima jahitan setelah terkena "pukul" pemain Los Angeles Lakers LeBron James.

Laporan tersebut merupakan salah satu buntut dari insiden yang terjadi dalam laga Lakers vs Pistons, Senin (22/11/2021) pagi WIB.

Pada kuarter ketiga, dalam situasi free throw, Isaiah Stewart dan LeBron James berduel untuk mendapatkan rebound.

Situasi berjalan normal hingga penembak free throw dari Detroit Pistons, Jerami Grant, mencetak angka.

Namun, dalam tayangan, tampak adanya benturan di antara Isaiah Stewart dan LeBron James. LeBron James melakukan gerakan tangan yang mengenai wajah Isaiah Stewart. 

Baca juga: Daftar 75 Pebasket Terbaik Sepanjang Masa NBA, Ada Michael Jordan dan Kobe Bryant

Pada saat bersamaan, wasit meniup peluit dan permainan pun terhenti.

Setelah itu, situasi di lapangan "pecah" ketika Isaiah Stewart yang sempat terjatuh, bangkit, dan langsung menghampiri LeBron James.

Isaiah Stewart tampak tak terima. Lalu, seketika para pemain dari kedua tim berkumpul dan berusaha melerai Isaiah Stewart dan LeBron James. 

Wasit kembali meniup peluit untuk mencegah adanya perkelahian. Namun, situasi semakin tak terkontrol hingga ofisial dari kedua tim pun turun tangan.

Isaiah Stewart mengamuk, sementara terlihat luka di wajahnya.

Baca juga: Barack Obama, Dulu Urus USA, Kini NBA

Big man Detroit Pistons itu tetap berusaha mendekati LeBron James meski sudah dihalau oleh sejumlah orang.

Insiden ini kemudian berujung dikeluarkannya Isaiah Stewart dan LeBron James dari pertandingan.

ESPN menulis, LeBron James baru dua kali dikeluarkan dari pertandingan (ejected) selama 19 tahun kariernya.

Sementara itu, guard Lakers Russell Westbrook juga dikeluarkan karena technical foul setelah dinilai menambah "panas" insiden.

Mereka harus masuk ruang ganti lebih cepat sementara laga Lakers vs Pistons harus dilanjutkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com