Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil F1 GP Perancis 2021: Verstappen Menang Dramatis atas Hamilton

Kompas.com - 20/06/2021, 21:39 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Kemenangan yang tampak sudah di depan mata Lewis Hamilton menguap. Pada lap-lap terakhir F1 GP Perancis 2021 Hamilton disalip oleh rival terberatnya musim ini, Max Verstappen

Max Verstappen naik podium pertama di F1 GP Perancis 2021 yang berlangsung di Sirkuit Paul Ricard, Minggu (20/6/2021) malam WIB.

Max Verstappen finis di depan Lewis Hamilton (Mercedes) dan koleganya di Red Bull, Sergio Perez.

Kemenangan di F1 GP Perancis 2021 terasa menyejukkan bagi Verstappen mengingat ia tak mengawali balapan di Sirkuit Paul Ricard secara mulus, kendati dirinya start di urutan terdepan.

Baca juga: Raih Juara Dunia Ke 7 Kali, Lewis Hamilton Diberikan Gelar Kesatria

Drama langsung terjadi hanya beberapa detik setelah F1 GP Perancis 2021 dimulai.

Lewis Hamilton seperti mendapat rejeki nomplok di Tikungan 2 dan bisa mengambil alih posisi pemimpin balapan dari Max Verstappen.

Pada Tikungan 2, mobil Verstappen sempat keluar jalur dan sayap depannya terlihat bergesekan dengan kerb alias pembatas lintasan.

Kesalahan Verstappen itu tak disia-siakan oleh Hamilton yang langsung mencatat jarak sekitar 1,5 detik dari Verstappen yang melorot ke posisi dua.

Memasuki lap ke-16, keunggulan Hamilton atas Verstappen menajam sampai 2,8 detik, kendati nama pertama sempat mengeluhkan masalah pada ban depan.

Sang pebalap Mercedes asal Inggris itu lantas masuk pit stop pada lap ke-19, sehingga posisinya melorot ke urutan tiga.

Pada lap ke-20, Hamilton berada di posisi tiga, tepat dibelakang duo Red Bull, yakni Sergio Perez (1) dan Verstappen (2).

Hamilton sedikit bisa memperbaiki posisi pada lap ke-30 dengan berada di urutan dua, persis di belakang Verstappen yang kembali memimpin.

Konstelasi 5 besar pada lap ke-30 dilengkapi oleh Valtteri Bottas (Mercedes), Sergio Perez (Red Bull), dan Sebastian Vettel (Aston Martin) yang beriringan di urutan tiga hingga lima.

Strategi Hamilton adalah terus menekan dan memaksa Verstappen masuk pit lagi.

Beberapa saat sebelumnya, Verstappen sempat mengeluh via percakapan radio bahwa bannya tak akan bertahan sampai akhir balapan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Liga Indonesia
Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Indonesia
Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Liga Inggris
Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Liga Indonesia
Gregoria Mariska Siap Pertahankan Peringkat di Singapore Open 2024

Gregoria Mariska Siap Pertahankan Peringkat di Singapore Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com