Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asal-usul "Scudetto", Perisai Lambang Juara Liga Italia

Kompas.com - 01/04/2021, 07:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Focus.it

KOMPAS.com - Dalam kurun waktu sembilan musim terakhir, seragam tanding atau jersey Juventus selalu dihiasi oleh perisai kecil dengan warna bendera Italia.

Lambang berbentuk perisai dengan warna hijau, putih, dan merah sesuai dengan bendera negara Italia itu disebut dengan scudetto.

Lantas apa arti dan bagaimana sebenarnya asal-usul scudetto?

Asal-usul Scudetto

Dalam bahasa Italia, scudetto memiliki arti "perisai kecil".

Simbol atau hiasan dengan bagian pinggir berwarna emas itu dikenakan oleh klub yang memenangi kompetisi teratas Liga Italia, Serie A, musim sebelumnya.

Sebagai contoh, Juventus yang merupakan juara Liga Italia Serie A musim 2019-2020 berhak memasang simbol scudetto di seragam mereka pada musim berikutnya yaitu musim 2020-2021.

Baca juga: Sejarah Sepak Bola Hari Ini: Debut Sang Pangeran Roma, Francesco Totti

Cristiano Ronaldo menggiring bola dibayangi oleh Matteo Lovato dalam pertandingan Hellas Verona vs Juventus pada pekan ke-24 Liga Italia Serie A 2020-2021 yang digelar di Stadion Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Sabtu (27/2/2021) malam waktu setempat. Foto: ISABELLA BONOTTO/AFPAFP/ISABELLA BONOTTO Cristiano Ronaldo menggiring bola dibayangi oleh Matteo Lovato dalam pertandingan Hellas Verona vs Juventus pada pekan ke-24 Liga Italia Serie A 2020-2021 yang digelar di Stadion Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Sabtu (27/2/2021) malam waktu setempat. Foto: ISABELLA BONOTTO/AFP

Mengutip laman Focus.it, scudetto sebagai lambang (badge) kehormatan bagi tim juara bertahan kompetisi Liga Italia ditemukan oleh penyair bernama Gabriele D'Annunzio.

Semasa muda, D'Annunzio sangat menyukai sepak bola. Pada 1887, dia membeli sebuah bola kulit di London. Bola tersebut dia beli dari pabrik yang sama yang menyuplai bola untuk kompetisi sepak bola di Inggris (Football League).

Bola itu kemudian dia gunakan untuk bermain sepak bola bersama teman-temannya di sebuah pantai di Pescara, kota asalnya.

Kemudian pada 1920, bekas kota Kekaisaran Austro-Hongaria, Fiume (sekarang bernama Rijeka, Kroasia), berhasil dikuasai oleh pasukan Italia.

Pada 7 Februari 1920, digelarlah pertandingan sepak bola antara pasukan militer Italia dan warga sipil setempat.

Baca juga: Sejarah Sepak Bola Dunia: Mengenang Trofi Liga Champions Pertama Real Madrid

D'Annunzio yang juga merupakan anggota militer Italia menyarankan agar tim militer Italia memakai lambang berbentuk segitiga dengan warna hijau, putih, dan merah.

Lambang itulah yang dikenal sebagai scudetto, yang kemudian diadopsi oleh penyelenggara kejuaraan sepak bola Italia.

Pada 1924, ditetapkan bahwa setiap tim yang memenangi liga setiap tahun akan mengenakan lambang scudetto di seragam mereka pada musim berikutnya.

Tim pertama yang mengenakan lambang scudetto adalah Genoa.

Baca juga: Asal-usul Rabona, Teknik Tendangan Silang dalam Sepak Bola ala Erik Lamela

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com