Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi, Thiago Alcantara Berseragam Liverpool dengan Nomor Punggung 6

Kompas.com - 18/09/2020, 22:25 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Kepastian Thiago Alcantara berganti seragam dari Bayern Muenchen ke Liverpool sudah mencapai hitam di atas putih.

Liverpool telah mengumumkan kepastian Thiago Alcantara akan berada di Anfield Stadium lewat unggahan di media sosial mereka.

Dalam unggahan video tersebut, dia memakai nomor punggung 6 dengan penuh senyuman.

"Ini adalah perasaan yang luar biasa. Saya telah menunggu momen ini sejak lama dan saya sungguh sungguh senang berada di sini," kata dia dikutip laman resmi Liverpool.

Baca juga: Baru Empat Kali Main, Bek Liverpool Laku Dijual Rp 190 Miliar

Melansir BBC, dia direkrut Liverpool dengan nilai 25 juta poundsterling atau sekitar Rp 475 miliar.

Pemain timnas Spanyol tersebut akan berseragam Liverpool selama empat tahun lamanya.

Terkait nomor 6 yang dia kenakan di klub berjuluk The Reds, merupakan sama dengan yang dikenakan ketika bersama Bayern Muenchen.

Adapun nomor 6 di Liverpool pernah dipakai oleh pemain-pemain hebat seperti Phil Thompson, Markus Babel, hingga Dejan Lovren.

Baca juga: Merapat ke Liverpool, Thiago Alcantara Beri Salam Perpisahan Emosional ke Bayern Muenchen

Sebelum resmi pindah ke Anfield Stadium, Thiago Alcantara juga sempat menyampaikan pesan perpisahan kepada Bayern Muenchen.

"Ya, ini adalah keputusan paling sulit dalam karier saya," ucap Thiago dalam kalimat pembuka surat perpisahan tersebut.

"Saya memutuskan untuk menutup bab perjalanan di klub yang mengagumkan ini. Klub di mana saya tumbuh dan mengembangkan diri sebagai pemain selama 7 tahun terakhir," tulis Thiago Alcantara.

"Di sini saya belajar bagaimana mencintai dan menghormati tradisi, yang saya tinggalkan sekarang, tetapi tak akan pernah saya lupakan."

Baca juga: Klopp Ditanya soal Transfer Thiago: Tunggu di Laman Resmi Liverpool...

Selanjutnya, Thiago mengungkapkan alasan utamanya meninggalkan Bayern Muenchen ke Liverpool murni keputusan profesional sebagai pesepak bola.

"Saya ingin dan saya membutuhkan tantangan baru dengan tujuan untuk mengembangkan diri saya seperti yang saya lakukan di sini."

"Bayern akan selalu menjadi rumah saya," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Liga Indonesia
Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Indonesia
Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Liga Inggris
Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com