Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora Zainudin Amali Senang Masyarakat Antusias Ikuti Senam SAH

Kompas.com - 21/05/2020, 15:10 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mengaku sangat senang atas antusiasme masyarakat dalam perlombaan senam stay at home (SAH) yang digagas Kemenpora di tengah pandemi virus corona.

Selain itu, dia pun mengucapkan selamat kepada 10 pemenang lomba senam stay at home tahap pertama pada platform media sosial Instagram.

Para pemenang itu akan mendapatkan hadiah Rp 750.000 per orang.

"Selamat bagi mereka yang telah menang dalam senam SAH periode pertama," kata Zainudin Amali, Kamis (21/5/2020).

"Sebagai Menpora, saya sangat senang melihat antusiasme dan respons masyarakat terhadap program yang diluncurkan oleh Kedeputian Pembudayaan Olahraga Kemenpora ini," ucap Zainudin Amali.

Baca juga: Menpora Tunggu Putusan Gugus Tugas Covid-19 soal Kelanjutan Olahraga Nasional

Zainudin Amali sangat puas ketika mengetahui ada sekitar 8 juta orang menyaksikan senam SAH tersebut. Jumlah tersebut melebihi target yang diusung Kemenpora.

"Jumlah ini melebihi ekspektasi kami karena awalnya hanya dua jutaan target jangkauan penontonnya, ternyata lebih besar," katanya.

Kemenpora juga menyorot jumlah peserta yang mengikuti lomba karena sudah mencapai ribuan orang.

Sementara itu, menurut Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Raden Isnanta, cakupan ajakan senam SAH dalam data yang dikumpulkan tim media senam SAH sudah mencapai 8 juta lebih pengguna di media sosial.

"Datanya rincinya saya harus buka lagi, kalau tidak salah sudah 8 juta lebih orang yang menyaksikan dan membicarakan senam SAH ini," ucap Isnanta.

"Kami berharap ini terus bertambah karena periode senam ini kan masih panjang. Bagi yang belum ikut serta ayo ikut serta," katanya.

Baca juga: Menpora Luncurkan Program Senam SAH agar Masyarakat Tetap Sehat

Menpora berharap masyarakat Indonesia untuk tetap berolahraga dan mengikuti lomba senam SAH.

Hal itu karena masih ada pemenang selanjutnya dari tahapan-tahapan lainnya yang akan diumumkan oleh Kemenpora.

"Masih ada beberapa tahap lagi sampai dengan Agustus nanti," katanya.

"Harapan saya, semoga semakin banyak masyarakat kita yang mengikuti lomba ini. Ya, walaupun dalam suasana stay at home, tetapi tetap harus berolahraga agar sehat dan bugar, imunnya terjaga," ucap pria asal Gorontalo itu.

Politisi Golkar Zainudin Amali usai bertemu Presiden Joko Widodo membicarakan posisi menteriKOMPAS.com/RAKHMAT NUR HAKIM Politisi Golkar Zainudin Amali usai bertemu Presiden Joko Widodo membicarakan posisi menteri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Badminton
Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Liga Indonesia
PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

Liga Indonesia
Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Liga Spanyol
Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com