Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jika Formula 1 Dimulai Lagi, Balapan Diprediksi Bakal "Rusuh"

Kompas.com - 10/05/2020, 06:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap tim Renault, Daniel Ricciardo, memprediksi balapan seri pertama Formula 1 (F1) 2020 bakal berjalan rusuh dalam pengertian positif.

Pandemi virus corona membuat F1 2020 yang rencananya dimulai pada 15 Maret terpaksa ditunda hingga saat kini belum ada kejelasan kelanjutan jadwalnya.

Hal itu juga membuat Ricciardo gagal tampil di negara asalnya, Australia, yang seharusnya menjadi tuan rumah seri pertama.

Dalam perkembangan terakhir, F1 2020 kemungkinan akan dimulai di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada 5 Juli mendatang.

Perwakilan pebalap F1, Alex Wurz, menyebut saat ini pihak terkait sedang membuat protokol keselamatan terbaru agar Kejuaraan Dunia musim ini bisa segera dimulai.

Baca juga: Dampak yang Terjadi jika Tidak Ada Satupun Balapan F1 Sepanjang 2020

Ricciardo mengaku sangat tidak sabar menantikan seri pertama F1 2020.

Ricciardo memprediksi balapan seri pertama nanti akan berjalan liar karena semua pebalap sudah merindukan aspal lintasan.

"Balapan seri pertama mungkin akan rusuh. Semoga para pebalap bisa mengontrol sikapnya saat itu," kata Ricciardo dikutip dari situs The Independent.

"Mobil kami sudah berkarat. Para pebalap nanti akan meluapkan emosi dan ekspresi kegembiraan mereka di dalam lintasan," ujar Ricciardo.

"Para pebalap nanti akan lebih berani. Mungkin ada manuver hebat yang terjadi di lintasan. Saya yakin beberapa pebalap juga akan salah perhitungan," tutur Ricciardo menambahkan.

Lebih lanjut, Ricciardo mengaku tidak butuh uji coba lintasan ketika F1 2020 dimulai.

Sebagai pebalap senior, Ricciardo menilai kemampuan balapnya masih ada meski sudah lebih dari dua bulan tidak tampil.

Ricciardo menilai para pebalap baru mungkin membutuhkan waktu uji coba lintasan. Namun, hal itu tidak perlu dilakukan karena menjadi risiko pebalap baru.

"Jika sekarang adalah tahun pertama atau kedua saya di F1, saya tentu membutuhkan waktu beradaptasi di lintasan agar bisa terbiasa lagi," ujar Ricciardo.

"Saya biasanya kaget ketika melakukan uji coba musim dingin. Namun, semakin jauh karier, saya tidak lagi merasakan efek kejut itu. Mungkin para pebalap pemula yang merasakan," tutur Ricciardo.

Baca juga: Karakter Sirkuit Jalanan Jadi Alasan Lain F1 GP Monaco Dibatalkan

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com