Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyelenggaraan Seri Kedua Equestrian Champions League Dinilai Lebih Matang

Kompas.com - 09/03/2020, 11:50 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Seri kedua Equestrian Champions League (ECL) baru saja dilaksanakan di APM Equestrian Centre pada 6-8 Maret 2020.

Seri kedua ECL ini merupakan lanjutan dari seri pertama sebelumnya di Jakarta International Pulomas Park Jakarta (JIEPP) pada 14-16 Februari 2020 lalu.

Kehadiran liga berkuda ini bertujuan untuk mendukung pembinaan dan perkembangan industri berkuda.

Hal tersebut diutarakan oleh pendiri ECL sekaligus Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PP. Pordasi), Triwatty Marciano.

Baca juga: Akbar Kurniawan Tampil Dominan di Kompetisi Berkuda Equestrian Champions League

"Dengan adanya liga, maka kompetisi akan semakin banyak sehingga mendukung tumbuhnya industri olahraga berkuda Indonesia," ujar Triwatty.

ECL seri kedua diselenggarakan selama tiga hari dengan mempertandingkan dua kategori yaitu show jumping (ketangkasan pengendalian berkuda melompati rintangan) dan dressage (perpaduan estetika dan pengendalian kuda yang baik) dengan jumlah total 341 entries, 197 ekor kuda, dan 188 atlet.

Kelas-kelas yang dipertandingkan dalam ECL seri kedua sudah disusun dan disesuaikan dengan program PP Pordasi dalam pembinaan atlet maupun kuda.

Dengan demikian, ECL merupakan pertandingan equestrian pertama yang memiliki database prestasi atlet, poin sistem klub, dan peringkat sistem atlet secara lengkap..

Peserta juga merasakan seri kedua berlangsung lebih baik.

Salah satu atlet berkuda, M Akbar Kurniawan, atau akrab dipanggil Aan, merasakan pengalaman lebih banyak pada liga kali ini.

“Liga ECL seri kedua ini lebih bagus dibanding seri pertama," ucap Aan.

Atlet lainnya dari Equinara Horse Sport, Marco Wowiling, juuga sependapat.

Ia menilai persiapan ECL semakin baik dan persiapannya lebih matang.

Baca juga: Ketua Umum Baru Pordasi Gencarkan Liga Berkuda Pertama di Indonesia

Kemudahan juga dirasakan oleh para atlet, horse owner, trainer, dan komunitas equestrian lainnya yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut.

Pasalnya, hasil pertandingan atau perolehan poin, serta agenda bisa diperoleh dengan mengunjungi situs https://eclindonesia.com dan instagram @eclindonesia.

Berikut ini jadwal seri ECL berikutnya:

Seri 3: 5-7 Juni 2020, di APM Equestrian Centre
Seri 4: 24-26 Juli 2020, di Jakarta Internasional Equestrian Park Pulomas
Seri 5: 21-23 Agustus 2020 di APM Equestrian Centre
Seri 6: 25-27 September 2020 di Jakarta Internasional Equestrian Park Pulomas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com