Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Sama Drama dengan Sandiwara? Ini Jawabannya ....

Kompas.com - 21/05/2024, 21:30 WIB
Retia Kartika Dewi

Penulis

KOMPAS.com - Dalam pendidikan dasar, penting bagi para siswa untuk dikenalkan mengenai seni drama.

Dilansir dari buku Keanekaragaman Pembelajaran Seni Drama Nusantara & Mancanegara (2017) oleh Tim PGSD, kata "drama" berasal dari bahasa Yunanu yaitu "draomai" yang berarti berbuat, berlaku, bertindak, bereaksi, dan sebagainya.

Drama adalah kesenian yang melukiskan sifat dan sikap manusia dan harus melahirkan kehendak manusia dengan action dan perilaku.

Baca juga: Pengertian Kata “Drama” Menurut KBBI dan Para Ahli

Berikut pertanyaan mengenai drama yang beredar di media sosial:

Pertanyaan

Samakah drama dengan sandiwara?

Jawab:

Drama dengan sandiwara adalah sama.

Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), sandiwara adalah pertunjukan lakon atau cerita (yang dimainkan oleh orang); drama; teater; tonil.

Baca juga: Seni Drama: Pengertian, Unsur, Tokoh-tokoh, dan Contohnya

Dikutip dari buku Kajian Seni Budaya Sekolah Dasar (2023) oleh Belinda Dewi Regina, drama atau sandiwara adalah sebuah seni yang isinya mengungkapkan pikiran atas perasaan orang dengan menggunakan pergerakan tubuh dan ucapan melalui sebuah kata-kata.

Dalam buku ini juga disebutkan bahwa drama memiliki nama lain yaitu sandiwara, komedi bangsawan, komedi istanbul, dan teater.

Sandiwara adalah sebuah pelajaran yang disampaikan secara rahasia atau disamarkan.

Komedi bangsawan adalah komedi yang dilakukan melalui pementasan atau sebuah pertunjukan khusus yang digunakan untuk menghibur kaum bangsawan atau kerabat keraton.

Baca juga: Unsur Setting dalam Sebuah Drama

Komedi istanbul adalah komedi yang awalnya dipentaskan dari sebuah cerita-cerita negara Istanbul.

Di dalam drama terdapat karakter khusus, yaitu sebagai sastra dan sebagai pertunjukan.

Drama yang dibangun karena adanya unsur-unsur sebuah pertunjukan, seperti di antaranya adalah tokoh, alur, latar, tema, amanat, dan dialog.

Itulah penjelasan mengenai apakah drama dengan sandiwara sama atau tidak.

Baca juga: Perbedaan Teks Negosiasi dengan Teks Drama

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com