Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Kamera DSLR dan Bedanya dengan SLR

Kompas.com - 16/01/2024, 15:59 WIB
Retia Kartika Dewi

Penulis

KOMPAS.com - Saat menghadiri suatu event bergengsi, tak jarang kita melihat orang membawa kamera DSLR untuk mengabadikan momen.

Dilansir dari buku Panduan Lengkap Memilih, Menggunakan, dan Merawat Kamera DSLR (2013) oleh Paulus Nugrahajati, DSLR merupakan singkatan dari Digital Single Lens Reflex.

DSLR merupakan kamera yang memanfaatkan cermin untuk mengarahkan cahaya dari lensa ke viewfinder.

Viewfinder adalah lubang kecil untuk mengintip obyek foto yang terletak di belakang kamera.

Saat ini kamera DSLR sangat populer di kalangan penggemar fotografi karena kualitas hasil foto serta kecepatan kinerjanya.

Baca juga: Tahukah Kamu, Stabilizer Kamera Terinpirasi dari Kepala Ayam?

Kamera DSLR merupakan kamera tingkat lanjut yang memiliki komponen internal yang rumit dan presisi.

Prinsip kerjanya mengandalkan cermin yang menutupi sensor sehingga gambar yang ditangkap oleh lensa dipantulkan oleh cermin menuju jendela bidik.

Saat tombol rana ditekan, cermin akan turun sehingga sensor mendapat gambat yang ditangkap lensa lalu merekamnya ke dalam file digital.

Perbedaan dengan kamera SLR

Dikutip dari Buku Pintar Fotografi dengan Kamera DSLR (2011) oleh Eddie Targo, kamera DSLR mempunyai bentuk yang tidak berbeda dibandingkan kamera analog SLR karena cara kerja dan bagian-bagian di dalamnya mirip.

Satu hal besar yang membedakan adalah kamera DSLR menggusur film dan menggantinya dengan sensor sebagai penangkap gambar, serta layar LCD di bagian belakang kamera untuk melihat hasilnya.

Biasanya, kamera digital SLR tetap mempunyai viewfinder untuk mengintip obyek, dan tidak bisa melihat gambar sebelum memotret. Gambar pada layar akan muncul sesaat setelah kita memencet tombol rana.

Baca juga: Macam-macam Angle Kamera dalam Fotografi

Selain itu, perbedaan antara kamera SLR di era film dengan kamera DLR adalah pada media rekam gambar peka cahaya yang digunakan.

Kamera SLR menggunakan film 35 mm sedangkan pada kamera DSLR digunakan sensor peka cahaya berjenis CCD atau CMOS.

Karena sudah menggunakan sensor, DSLR layaknya kamera digital pada umumnya yang memiliki rangkaian elektronik dan memiliki layar LCD untuk menampilkan gambar.

Namun, secara prinsip kerja, kamera DSLR masih memiliki modul yang serupa dengan kamera SLR film seperti modul autofocus (AF) dan modul light meter untuk pengukuran cahaya.

Itulah penjelasan mengenai pengertian kamera DSLR dan perbedaannya dengan kamera SLR.

Baca juga: Bagian-bagian Kamera dan Cara Kerjanya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com