Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Faktor Internal yang Memengaruhi Terjadinya Perubahan Sosial

Kompas.com - 22/09/2023, 16:30 WIB
Retia Kartika Dewi,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dimensi perubahan sosial adalah tentang faktor-faktor yang memengaruhi suatu perubahan sosial terjadi dalam masyarakat.

Dilansir dari buku Agama dan Perubahan Sosial (2021) oleh Muhammad Lukman Hakim, faktor internal terjadinya perubahan sosial adalah perubahan kependudukan, penemuan, dan konflik.

Menurut Soerjono Soekanto, terdapat perumusan mengenai faktor-faktor yang memengaruhi suatu perubahan sosial dari masyarakat.

Hal ini terlihat dari adanya kesamaan pada beberapa bagian dan ilmu lainnya.

Baca juga: Perubahan Sosial: Pengertian dan Ciri-cirinya

Faktor internal perubahan sosial

Secara garis besar, Soerjono Soekanto membagi faktor perubahan sosial menjadi dua yakni faktor internal dan faktor eksternal.

Dalam faktor internal perubahan sosial terdiri dari tiga poin, yakni:

  • Perubahan kependudukan

Secara umum perubahan kependudukan dipahami secara kuantitatif di mana besaran jumlah penduduk menunjukkan jumlah yang bertambah atau berkurang.

Perasoalan seperti perubahan komposisi penduduk yang membagi penduduk berdasarkan usia, jenis kelamin, etnik, jenis pekerjaan, kelas sosial, maupun variabel-variabel lainnya, dan distribusi, yang kemudian memiliki pengaruh terhadap budaya maupun struktur sosial dari suatu masyarakat.

Baca juga: Perubahan Sosial dan Dampaknya Terhadap Kesenjangan di Masyarakat

  • Penemuan

Salah satu faktor internal perubahan sosal adalah adanya suatu temuan baru.

Dalam hal ini penemuan dapat juga disejajarkan dengan adanya inovasi yang timbul di dalam masyarakat.

Semakin banyak elemen budaya yang dihasilkan oleh para ahli, maka akan semakin besar pula terjadinya serangkaian discovery dan inventions.

Dalam konteks ini dapat digambarkan dengan adanya penemuan kaca, yang mendorong berbagai penemuan baru lainnya seperti lensa, perhiasan, botol, bola lampu, dan lainnya.

Baca juga: Faktor Penyebab Perubahan Sosial Budaya

  • Konflik

Konflik merupakan bagian yang seolah tidak terpisahkan dengan suatu perubahan sosial.

Kedua variabel tersebut memiliki hubungan yang berkelanjutan dan berjalan secara simultan.

Namun dengan demikian tidak selalu dipahami bahwa terjadinya perubahan sosial selalu dimulai dengan adanya konflik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com