Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Comeback" dan Juara MotoGP? Bukan, Ini Target Utama Marc Marquez

Kompas.com - 16/04/2021, 11:40 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber MotoGP

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, menyerukan target utamanya usai pulih dari cedera dan kembali ke lintasan di MotoGP Portugal 2021.

Rangkaian MotoGP Portugal 2021 akan berlangsung di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, Jumat (16/4/2021) hingga Minggu (18/4/2021).

Balapan ini merupakan ajang comeback Marc Marquez setelah sembilan bulan absen untuk menjalani pemulihan cederanya.

Cedera The Baby Alien, julukan Marquez, dialami ketika kecelakaan pada MotoGP Spanyol yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Juli 2020.

Tulang humerus di lengan kanan Marquez pun patah dan dia harus mendapat perawatan panjang.

Baca juga: Jadwal MotoGP Portugal 2021, Free Practice Mulai Sore Ini

Pasalnya, cederanya sulit disembuhkan sehingga dia harus absen semusim di MotoGP 2020.

Setelah menjalani tiga kali operasi dan serangkaian program pemulihan, pebalap asal Spanyol itu akhirnya bisa pulih pada awal musim ini.

Awalnya, Marquez direncanakan comeback pada dua seri pembuka MotoGP 2021 di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, 28 Maret dan 4 April.

Akan tetapi, dia belum cukup fit dan tim dokter baru memberikan izin Marquez pada seri ketiga MotoGP 2021 di Portugal.

Comeback ke lintasan balap, Marc Marquez langsung menyatakan target utamanya pada MotoGP musim ini.

Baca juga: Mengenal Motor Milik Marc Marquez dan Arti Kode RC213V

Bukan untuk keluar sebagai juara, tetapi target utamanya adalah bisa kembali memacu kendaraannya lagi dan berkompetisi di lintasan.

"Kami datang ke sini tanpa tujuan di tingkat hasil," ujar Marc Marquez dilansir dari laman resmi MotoGP.

"Tujuannya adalah mengendarai sepeda motor lagi. Lalu, melakukan langkah terpenting dalam pemulihan saya yaitu menjadi pebalap lagi dan kembali ke kompetisi."

"Mulai dari sana, tahapannya akan berkembang. Saya tidak 100 persen secara fisik. Namun, bersama para dokter kami percaya bahwa inilah saatnya."

"Tulang saya telah berkonsolidasi, ini hal terpenting. Sekarang datang ujian fisik dan mental, yaitu menjadi pebalap MotoGP lagi dan berkendara 300 km/jam serta crash lagi setelah sekian lama. Hal ini akan terjadi," tutur juara dunia MotoGP enam kali tersebut.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com