Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dian Sastro Sebut Orangtua Punya Peran Penting Ciptakan Pola Pikir Anak

Kompas.com - 07/03/2024, 19:03 WIB
Melvina Tionardus,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Dian Sastro menyebut tantangan perempuan dalam meraih karier lebih berat karena stereotipe masyarakat.

"Kadang anak perempuan jauh lebih enggak PD (percaya diri) karena berangkat dari rumah mereka sudah ke-brainwash, 'Kamu anak perempuan ya, Nduk, anak perempuan itu enggak usah terlalu ambisius, toh sekolah tinggi-tinggi ujung-ujungnya urus rumah'," kata Dian Sastro ketika menjadi pembicara dalam acara graduasi Perempuan Inovasi di daerah Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (7/3/2024).

"Nah, itu yang buat perempuan jadi enggak mau usaha full. Enggak maksimal mengasah kemampuannya," sambung Dian Sastro.

Baca juga: Dian Sastro: Orangtua Jangan Sampai Membeda-bedakan Anak Laki-laki dan Perempuan

Menurut Dian, orangtua punya peran penting untuk menciptakan pola pikir anak, baik laki-laki maupun perempuan, yang tepat.

Seperti bagaimana anak melihat dunia dan paradigma anak menilai dirinya sendiri.

"Kita sebagai orangtua kalau bisa jangan pernah pakai pembahasaan yang gender bias," ucap Dian Sastro.

Baca juga: Jalani Adegan Cegil di Ratu Adil, Dian Sastro dan Hana Malasan Latihan Pernapasan Bareng

Sebagai ibu dari dua anak laki-laki dan perempuan ia mengaku ingin memberikan kesempatan dan juga semangat ke anak laki-laki dan perempuannya sama sehingga tidak dibeda-bedakan.

Bahkan bagi Dian, ia harus memberikan dukungan lebih pada anak perempuannya sejak berada di rumah.

Ia menilai tantangan dari dunia luar seperti dari masyarakat dan dunia kerja lebih berat.

Baca juga: Kepala Dian Sastro Benjol gara-gara Adegan Pertarungan di Ratu Adil

Sebagai informasi, selain bergerak di dunia akting Dian Satro juga mendirikan Yayasan Dian Sastrowardoyo.

Yayasan ini didirikan untuk mendukung anak muda khususnya perempuan yang ingin mengejar cita-cita mereka namun memiliki keterbatasan finansial.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com