Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Marlo Ernesto Sempat Pilih Sembunyikan Identitas sebagai Anak Andi F Noya

Kompas.com - 04/03/2024, 21:23 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Podcaster Marlo Ernesto sempat menyembunyikan identitas sebagai putra presenter ternama Andi F Noya.

Marlo mengaku menyembunyikan identitasnya itu sejak masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).

"Gue umpetin dari kelas 2 SMP, sampai bapak gue ngepost," kata Marlo dikutip dari YouTube HAS Creative.

Putra bungsu Andi F Noya ini mengatakan, alasannya dulu menyembunyikan identitas karena orang-orang pada umumnya akan selalu mengaitkan perilakunya dengan cara didik sang ayah.

Baca juga: Profil dan Biodata Marlo Ernesto

"Waktu dia kenal bapak gue siapa, langsung bilangnya gitu, 'ah ini mah gara-gara bapaknya,'" ujar Marlo.

"Pokoknya apa pun hal baik yang gue lakuin, sampai sekarang pasti gara-gara bapak gue, kalau hal buruk, gara-gara bapak gue juga," lanjutnya.

Hal itu sempat membuatnya merasa kesal, padahal Marlo ingin diakui sebagai individu yang mandiri dengan identitasnya sendiri.

"Kesel udah lewat fasenya. Mungkin di zaman-zaman SMA. Kasihan bapak gue," ucap Marlo.

Baca juga: Sikapnya Dinilai Tak Sopan Saat Podcast Bersama Marlo, Keisya Levronka Banjir Kritik

"Dia lagi hidup dengan tenang, kena mulu aja. Achievement bagus gara-gara bapaknya, kalau jelek, 'bapaknya enggak ngajarin kali,' gitu," imbuh Marlo.

Padahal, diungkap Marlo, ayahnya adalah sosok orangtua yang luar biasa saat mendidik anak-anaknya.

Terutama soal pendidikan dan cara bersikap pada orang lain.

Soal pendidikan misalnya, karena dulu Andi tak bisa menyelesaikan kuliah akibat tidak adanya biaya, Andi selalu mendorong ketiga anaknya untuk sekolah setinggi mungkin.

"Dia selalu keras banget ke kita soal sekolah, 'lo kalau mau S1, S2, S3, gue cari duitnya,' selalu kayak gitu," ucap Marlo.

"Karena pengin anaknya sarjana, karena dia enggak (sarjana). Tapi gue bilang 'tapi aku mau kayak ayah,'"sambung Marlo sambil tertawa.

Bukan hanya soal pendidikan, ayahnya juga selalu membantu orang-orang yang hidup berkekurangan, walaupun kehidupan keluarga mereka juga tidak berlebihan.

"Iri gue kadang lihat Rafathar. Bapaknya suka main mobil, bapak gue suka nolong orang," kata Marlo sambil tertawa.

"Gue pernah nanya, kenapa sih harus selalu bantu orang-orang gitu, (dijawab) 'soalnya ayah tahu rasanya.' Jadi kayak 'gue enggak pernah mau lihat orang susah makan, karena gue pernah susah makan,' dia bilang gitu," imbuhnya.

Marlo yang merupakan anak bungsu dari pasangan Andy F Noya dan Retno Palupi Noya memiliki dua orang kakak laki-laki.

Dua kakak Marlo adalah Mario Randy Lamas Noya dan Marco Randy Parama Noya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Seleb
Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Seleb
Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

K-Wave
Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Seleb
Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Seleb
Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

K-Wave
Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Film
Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Film
Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Seleb
Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Film
6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

Film
 Yiruma Bikin Penonton Haru Saat Bawakan Kiss The Rain

Yiruma Bikin Penonton Haru Saat Bawakan Kiss The Rain

Musik
Banyak Orang Ingin Jadi Asisten Raffi Ahmad, Sensen: Orang Lihat Casing-nya Enak

Banyak Orang Ingin Jadi Asisten Raffi Ahmad, Sensen: Orang Lihat Casing-nya Enak

Seleb
Yang Menarik di Serial Secret Ingredient, Dibintangi Nicholas Saputra

Yang Menarik di Serial Secret Ingredient, Dibintangi Nicholas Saputra

Film
Cerita Lee Sang Heon Makan Ayam Kecap Saat Syuting Secret Ingredient

Cerita Lee Sang Heon Makan Ayam Kecap Saat Syuting Secret Ingredient

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com