Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengaku Kenal Promotor, Ghisca Debora Aritonang Janjikan Tiket Konser Coldplay

Kompas.com - 20/11/2023, 16:33 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tersangka Ghisca Debora Aritonang melakukan penipuan tiket konser Coldplay mengaku kenal dengan pihak promotor.

Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo menuturkan, Ghisca sempat ikut war tiket Coldplay saat penjualan online pada Mei 2023.

Ghisca berhasil mendapatkan 39 tiket lalu diserahkan kepada pembeli.

Dia kemudian menawarkan kepada teman-temannya untuk menjadi reseller tiket yang disebutnya sebagai tiket komplimen itu.

Baca juga: Penipu Tiket Konser Coldplay, Ghisca Debora Aritonang, Kantongi Keuntungan Rp 250.000 Per Tiket

"Dijanjikan akan didapat menjelang konser. Yang bersangkutan meyakinkan kenal dengan perantara atau promotor, padahal dari Mei sampai November tidak ada komunikasi apapun dengan pihak perantara," kata Susatyo Purnomo Condro, di Polres Jakarta Pusat, Senin (20/11/2023).

Ghisca yang berusia 19 tahun ditangkap setelah ada enam laporan di Polres Jakarta Pusat.

Total kerugian para pelapor senilai Rp 5,1 miliar atau 2.268 tiket.

"Motifnya untuk mencari keuntungan dan menurut GDA satu tiket itu Rp 250.000," ujar Susatyo Purnomo Condro.

Baca juga: Sejumlah Penggemar Tak Punya Tiket Konser Coldplay Mencoba Masuk ke Stadion GBK

Ghisca telah menjalani pekerjaan sebagai reseller tiket konser musisi internasional sejak 2022.

Namun kali ini ia tidak bisa memenuhi tiket yang dijanjikan kepada para pembelinya.

Atas kasus ini Ghisca dijerat dengan Pasal 378 KUHP dan atau Pasal 372 KUHP dengan ancaman hukuman empat tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com