Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Drama Korea yang Bercerita tentang Time Travel

Kompas.com - 18/10/2023, 09:06 WIB
Sania Mashabi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Drama Korea Selatan ternyata banyak menyajikan alur cerita tentang perjalanan waktu atau time travel.

Kompas.com merangkum beberapa drama Korea yang bercerita tentang perjalanan waktu dikutip dari Soompi:

1. 18 Again

Drama 18 Again bercerita tentang seorang pria berusia 37 tahun bernama Hong Dae Young (Yoon Sang Hyun) yang frustrasi dengan hidupannya.

Dae Young sedang dalam kemarahan mendalam dan kehidupan pribadi serta profesionalnya berantakan.

Ia kemudian mengingat kembali masa lalunya ketika masih menjadi bintang basket yang bersinar di sekolah.

Dae Young kemudian dapat kesempatan untuk kembali ke tubuhnya yang masih berusia 18 tahun.

2. A Time Called You

Drama ini bercerita tentang seorang wanita bernama Han Jun Hee (Jeon Yeo Been) yang berduka atas kematian kekasihnya Yeon Jun (Ahn Hyo Seop).

Satu tahun setelah kematian Yeon Jun, Jun Hee menerima pemutar kaset dan ia memutar lagu berjudul "Gather My Tears".

Saat lagu itu diputar ia secara ajaib melakukan perjalanan kembali ke masa lalu, yakni ke tahun 1998.

Jun Hee terbangun dalam tubuh seorang sekolah menengah bernama Kwon Min Ju dan dia bertemu dengan muridainnya bernama Si Heon (Ahn Hyo Seop) yang mirip seperti mendiang kekasihnya.

3. Reborn Rich

Reborn Rich bercerita tentang sekretaris setia keluarga konglomerat berpengaruh bernama Yoon Hyun Woo (Song Joong Ki).

Hyun Woo dibunuh setelah dijebak karena penggelapan. Namun Hyun Woo terlahir kembali sebagai putra bungsu keluarga Jin Do Joon.

Dia mengingat semua hal yang dilakukan padanya dan ingin melakukan balas dendam yang penuh dengan perhitungan matang.

Hyun Woo akhirnya juga mengungkap rahasia serta hal-hal tentang dirinya dan keluarga tempat dia dilahirkan.

4. Mr. Queen

Drama komedi ini menceritakan tentang juri masak rumah kepresidenan Jang Bong Hwan (Choi Jin Hyuk).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com