Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KotaK Tegaskan Sudah Tak Bawakan Lagu Milik Posan Tobing Sejak 2019

Kompas.com - 26/07/2023, 18:27 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band KotaK menegaskan mereka sudah tak lagi membawakan lagu-lagu ciptaan Posan Tobing sejak 2019.

Sebelumnya, Posan sempat melayangkan somasi terbuka kepada KotaK dan melarang mereka membawakan lagu-lagu ciptaannya.

"Sejak 2019 kami enggak membawakan lagu-lagu yang diciptakan dia (Posan Tobing-red)," kata vokalis Kotak, Tantri Syalindri, di Kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (26/7/2023).

Baca juga: Tolak Ganti Nama Band, KotaK: Kan Masih Ada Cella

Meskipun demikian, KotaK mengaku keberatan dengan pelarangan Posan soal lagu-lagu yang diciptakan bersama.

Beberapa lagu seperti “Masih Cinta”, “Kosong Teojoeh”, “Tinggalkan Saja”, “Pelan-Pelan Saja”, dan “Selalu Cinta” diciptakan bersama personel KotaK dan Pay Burman serta Dewiq.

KotaK juga membebaskan Posan untuk membawakan lagu-lagu tersebut karena memang ciptaan bersama.

Baca juga: KotaK Pertimbangkan Ambil Langkah Hukum untuk Posan Tobing

"Kalau dari kami pribadi enggak adalah (pelarangan). Lagu yang diciptakan sama-sama memiliki hak yang sama, kalau dia mau membawakan ya silakan," kata Tantri.

Sementara untuk Julia Angelia alias Pare, KotaK mengaku sudah tak membawakan lagi lagu-lagu ciptaannya setelah dipermasalahkan pada November 2022.

"Kemudian lagu Julia pada 15 November 2022 ketika dipermasalahkan dan mediasi temen-teman Kotak tidak menyanyikan lagu itu lagi," ujar Sheila A. Salomo, kuasa hukum KotaK menambahkan.

Baca juga: Band KotaK Akhirnya Tanggapi Somasi Posan Tobing

"Jadi tanpa somasi pun memang sudah enggak dinyanyiin," lanjutnya.

Posan Tobing merupakan personel dari formasi awal KotaK yang dibentuk dalam ajang pencarian bakat The Dream Band pada 2004.

Namun pada 2011, Posan memutuskan untuk hengkang dari KotaK.

Setelah itu, muncul polemik Posan mengeklaim tak pernah mendapatkan hak royalti performa dari lagu-lagunya yang dibawakan oleh KotaK.

Posan akhirnya melayangkan surat somasi terbuka dan melarang mantan bandnya menyanyikan lagu-lagu ciptaannya, termasuk yang diciptakan bersama.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com