Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unggah Foto di Instagram, Snoop Dog Pakai Lagu "Jangan Ada Dusta di Antara Kita" untuk Backsound

Kompas.com - 27/01/2023, 18:28 WIB
Vincentius Mario,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapper asal Amerika Serikat Snoop Dog mencuri perhatian warganet  Indonesia gara-gara unggahannya di Instagram, Jumat (27/1/2023).

Snoop mengunggah foto bertiga dengan aktor George Clooney dan pembawa acara Jimmy Kimmel.

Yang mencuri perhatian adalah Snoop menggunakan lagu "Jangan Ada Dusta di Antara Kita" versi Denada dan Ihsan Tarore sebagai backsound.

Diketahui, lagu tersebut merupakan ciptaan Harry Tasman yang dinyanyikan Broery Marantika dan Dewi Yull yang dirilis pada tahun 1992.

Baca juga: Benny Blanco Umumkan Kolaborasi dengan BTS dan Snoop Dog

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by snoopdogg (@snoopdogg)

Unggahan Snoop Dog pun dibanjiri komentar warganet Indonesia.

"Song from Indonesia," tulis salah satu warganet.

"Kecurigaan dari dulu Snoop Dog orang Manado ternyata benar," kelakar warganet lainnya.

Sang penyanyi, Denada, pun menuliskan komentarnya di unggahan tersebut.

WHOAAAAA!!! ?????????????????????????????????????? my soooonnnng!!!! ????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????????," tulis Denada.

Baca juga: Perjuangan Denada Dampingi Anak Lawan Leukemia dan Kesulitan Finansial

Diketahui, Snoop Dog menjadi bintang tamu talk show di Jimmy Kimmel Live bersama George Clooney episode 26 Januari 2023.

Kebersamaan mereka mengulang momen 20 tahun lalu, ketika George Clooney dan Snoop Doog juga hadir dalam talkshow tersebut tepat tanggal 26 Januari 2003.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com