Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Once Mekel Bersyukur Dewa 19 Masih Punya Banyak Fans hingga Sekarang

Kompas.com - 14/03/2022, 13:28 WIB
Baharudin Al Farisi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Penyanyi Once Mekel bersyukur karena masih banyak Baladewa, sebutan penggemar Dewa 19, yang bertahan hingga sekarang.

Dia juga mengucap syukur karena anak milenial pun menikmati dan kerap memutar lagu-lagu Dewa 19 di berbagai platform musik.

Dewa 19 sendiri dibentuk pada 1986 atau sudah mewarnai belantika musik Tanah Air selama 36 tahun.

"Ya syukuri saja masih banyak yang suka, banyak yang ngeh 'ini lagunya Dewa 19', masih suka dibawain di mana-mana," kata Once Mekel saat ditemui di kawasan BSD, Tangerang Selatan, baru-baru ini.

Baca juga: Once Mekel Tanggapi Bergabungnya Ello hingga Bicara soal Konser Dewa 19

"Saya cuma bisa bersyukur sih setelah sekian lama masih mengapresiasi karya Dewa 19, mau nonton konser, bahkan membeli tiket yang mahal," ucap Once Mekel.

Pelantun lagu "Dealova" itu menyebut bahwa tidak banyak grup musik di Indonesia yang seperti Dewa 19.

Oleh karenanya, dia sangat menikmati masa-masa ini.

Baca juga: Once Mekel Tanggapi soal Ello yang Bergabung ke Dewa 19

Di sisi lain, mengenai hal yang mendasari Dewa 19 beberapa kali ganti vokalis, Once Mekel mengatakan, setiap pihak pasti memiliki alasan tersendiri.

"Kalau saya sih merasa semua punya alasan tersendiri. Namanya band, apa pun bisa terjadi," ucap Once Mekel.

Kemudian ia menyinggung mengenai grup musik rock asal Amerika, Toto.

Baca juga: Once Mekel Ajak Musisi Berkarya Lewat Lagu Human Race

"Toto saja vokalisnya ada tiga. Band-band lain juga banyak yang gonta-ganti vokalis," tutur Once Mekel.

Diketahui, Dewa 19 baru-baru ini merekrut vokalis baru, yakni Marcello Tahitoe alias Ello.

Adapun kabar Ello bergabung ke Dewa 19 pertama kali ia umumkan melalui unggahan Instagram-nya.

"Saya tidak pernah menyangka sedikit pun untuk bisa bergabung dengan @officialdewa19. Dari dulu hanya mendengarkan dan mengidolakan karya2 mereka. Namun akhirnya saya mendapatkan kesempatan ini. Seperti mimpi rasanya," tulis Ello dikutip dari akun @marcello_tahitoe, Senin (28/2/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com