Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sederet Artis Senior yang Tengah Berjuang Melawan Penyakitnya

Kompas.com - 31/01/2022, 17:12 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah selebritas Tanah Air saat ini sedang dalam kondisi kesehatan yang kurang baik.

Dorce Gamalama, Pak Ogah, hingga Tukul Arwana tengah mendapatkan perawatan karena penyakit yang diderita masing-masing.

Kompas.com telah merangkum sederet artis yang tengah berjuang melawan penyakitnya.

1. Dorce Gamalama

Dorce Gamalama sudah lama mengidap penyakit diabetes. Kondisinya semakin diperparah dengan penyakit lain seperti demensia alzheimer.

Sule sebelumnya sempat menjenguk Dorce dan menjelaskan kondisi terkininya.

Baca juga: Jenguk Tukul Arwana, Andre Taulany: Semakin Baik dan Responsif

Menurut penuturan Sule, Dorce baik-baik saja tetapi masih sering mengeluhkan rasa sakit pada bagian kakinya.

2. Pak Ogah

Pengisi suara Abdul Hamid alias Pak Ogah, juga sempat dirawat di rumah sakit lantaran penyakit penyumbatan darah pada otaknya.

Yuyun Widayanti, istri Pak Ogah, mengatakan kondisi suaminya sudah lebih baik meski masih harus menggunakan alat bantu pernapasan.

Pak Ogah juga masih sering marah-marah karena sesak pernapasan.

Baca juga: Jalani Terapi, Dorce Gamalama Perlahan Bisa Berjalan dan Kakinya Tak Bengkak

"Kondisinya tetap masih pakai apa sih namanya oksigen walaupun udah di rumah karena kalau dia abis marah itu dia nyesek," kata Yuyun saat dihubungi awak media belum lama ini.

3. Tukul Arwana

Selain mengunjungi Dorce, Sule juga sebelumnya sempat menjenguk Tukul Arwana yang tengah sakit setelah mengalami pendarahan pada bagian otaknya.

Dari keterangan yang dibagikan Sule, Tukul sendiri merasa senang dengan kunjungan tersebut.

Namun, Tukul masih belum bisa berbicara dan hanya berkomunikasi lewat tatapan saja.

Baca juga: Pak Ogah Sudah Pulang dari Rumah Sakit dan Pakai Oksigen

Selama pertemuan itu, Sule pun berupaya untuk menghibur Tukul dengan banyak berinteraksi langsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com