Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis All the Money in the World, Perjuangan Ibu Menyelamatkan Anak

Kompas.com - 24/01/2022, 15:14 WIB
Nadine Azahra Prasetyo,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - All the Money in the World merupakan film bergenre kriminal thriller yang dirilis pada 2017. 

Film yang disutradarai Ridley Scott ini diangkat dari sebuah kisah nyata kasus penculikan John Paul Getty III yang terjadi pada 1973. 

All the Money in the World menceritakan peristiwa seorang pemuda bernama John Paul Getty III (Charlie Plummer) yang diculik sekelompok mafia bernama 'Ndrangheta. 

Baca juga: Sinopsis The Ugly Ducklings, Renggangnya Hubungan Kakak Beradik

Para penculik meminta uang tebusan sebesar 17 juta US Dolar bila ingin John dibebaskan.

Ibu John, Gail (Michelle Williams), mencoba segala cara untuk mendapatkan anaknya kembali.

Salah satunya adalah dengan meminta bantuan J. Paul Getty (Christopher Plummer), kakek John yang merupakan seorang pengusaha minyak yang sukses dan kaya raya.

Namun, ternyata sang kakek malah menolak permintaan tersebut karena takut bahwa di masa depan akan ada lebih banyak anggota keluarga yang diculik demi uang.

Baca juga: Sinopsis Just Mom. Kisah Seorang Ibu Merawat Wanita ODGJ Hamil

Gail pun kemudian bekerja sama dengan Fletcher Chase (Mark Wahlberg), seorang mantan agen CIA dan konsultan keamanan J. Paul, untuk membebaskan sang anak.

Mereka juga berusaha mengubah pikiran J. Paul sebelum semuanya terlambat.

Saksikan kisah selengkapnya dalam film All the Money in the World yang tayang di KlikFilm mulai 1 Februari 2022. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com