Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikira Meninggal gara-gara Obituari, James Gunn: Saya Masih Hidup

Kompas.com - 13/02/2021, 19:06 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Comicbook

KOMPAS.com - Pada Jumat (12/2/2021) malam, sutradara Guardians of the Galaxy, James Gunn, terpaksa melakukan klarifikasi di Twitter.

Twitnya itu ia tulis setelah obituari untuk penulis fiksi ilmiah terkenal James E Gunn menjadi viral.

James E Gunn, seorang penulis pemenang Penghargaan Hugo, meninggal pada Desember setelah sakit yang berkepanjangan dalam usia 97 tahun.

Baca juga: James Gunn Minta Penggemar Lebih Bersabar Nantikan The Suicide Squad

Sebuah artikel oleh Deadline yang diterbitkan pada Jumat malam mulai menjadi viral karena orang-orang mengira James Gunn yang telah meninggal.

Gunn kemudian me-retweet potongan artikel itu, menunjukkan kepada orang-orang yang mengikutinya bahwa dia sebenarnya masih hidup dan sehat.

"Sebagai catatan, saya mendapat lusinan pesan dari teman dekat & kerabat yang membaca tajuk utama ini dengan cepat & ketakutan," tulis sutradara Suicide Squad itu di twitnya, dikutip dari Comicbook, Sabtu (13/2/2021).

Baca juga: Sutradara Suicide Squad 2, James Gunn, Rayakan Bergabungnya Sylvester Stallone

"Saya masih hidup. James Gunn yang berbeda, semoga dia beristirahat dengan damai," tambahnya.

THR yang pertama kali melaporkan kematian James E Gunn pada Desember 2020.

Pada saat kematiannya, Gunn telah menulis prosa selama 71 tahun, dimulai pada 1949 setelah menulis cerita pendek untuk majalah pulp.

Akhirnya, James E Gunn mulai mengajar di Universitas Kansas, yang kemudian meluncurkan Pusat Studi Fiksi Ilmiah Gunn.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com