Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ngalor Ngidul, Ketika Iwan Fals Debut sebagai YouTuber...

Kompas.com - 27/11/2020, 11:46 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi Virgiawan Listanto atau dikenal sebagai Iwan Fals akhirnya debut sebagai YouTuber lewat konten video berjudul "Ngalor Ngidulnya Iwan Fals".

Sebelumnya, musisi berusia 59 tahun ini sudah memberikan pengumuman bakal membuat konten-konten di YouTube.

Hal itu disampaikan oleh sang pelantun "Ibu" tersebut lewat kicauan Twitter.

Apa saja yang ada dalam YouTube perdana Iwan Fals di depan kamera?

Baca juga: Iwan Fals Pernah Manggung di Jepang, Ceritakan Makanan Khas Indonesia

Kompas.com merangkumnya sebagai berikut:

1. Nyanyikan lagu "Bangunlah Putra Putri Pertiwi”

Perdana muncul di kanal YouTube sendiri, Iwan Fals menyanyikan sebuah lagu yang berjudul "Bangunlah Putra Putri Pertiwi”.

Lagu itu dipersembahkan oleh Iwan Fals untuk menyemangati dirinya dan semua orang yang tengah mengalami kesulitan saat ini.

"Salam penuh cinta untuk kita semua dan semesta, damai hatimu tentu damai dunia, salam Oi. Baik di penampilan perdana ini, saya ingin sekali menyanyikan lagu yang membangunkan saya khususnya dan kita semua,” kata Iwan Fals dikutip Kompas.com, Kamis (26/11/2020).

Baca juga: Dengan Ngalor Ngidulnya, Iwan Fals Bicara Kebangsaan

2. Bicara tentang kebangsaan

Bukan tanpa alasan Iwan Fals mempersembahkan lagu tersebut.

Selain menumbuhkan semangat untuk orang-orang, ia juga mengaku prihatin melihat kondisi bangsa saat ini.

Dia berharap agar orang-orang bisa bersatu untuk melalui masa sulit ini.

"Kenapa? terus terang, saya prihatin melihat kondisi kita sebagai bangsa, karena terkesan terpecah karena gampang marah, mengeluarkan kata-kata kasar," tutur Iwan Fals.

"Saya sendiri senang dengan keras, tapi kalau lihat perkembangan, aduh, kok enggak masuk akal dan hati saya, jadi kalau diterus-teruskan bahaya benar,” tambahnya.

Baca juga: Iwan Fals Jajal Jadi YouTuber, Akui Kesulitan dan Berikan Guyonan

3. Beri motivasi soal kekayaan Indonesia 

Iwan Fals memotivasi orang-orang agar kembali melihat lagi keindahan yang ditawarkan oleh Indonesia.

Mulai dari sumber daya alam dan manusia, hingga jajaran pulau-pulau.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com