Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dengar Bunyi Kentongan, Maia Estianty Refleks Joget Ambyar

Kompas.com - 11/02/2020, 12:54 WIB
Andika Aditia,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak hanya penampilan para kontestan Indonesian Idol X yang menarik di babak Spektakuler Show Top 4, Senin (10/2/2020) malam.

Aksi kocak para juri juga menjadi pemandangan unik tersendiri dalam ajang pencarian bakat tersebut. Salah satunya, ketika Maia Estianty tiba-tiba berjoget.

Maia bergoyang usai salah satu kontestan, Tiara tampil menyanyikan lagu "Flashlight" yang dipopulerkan Jessie J.

Baca juga: Ditolak Anang, Maia Rayu Orangtua Tiara Ajak Anaknya Gabung Duo Ratu

Tetapi, bukan lagu "Flashlight" yang memantik Maia berjoget, melainkan bunyi kentongan yang dimainkan pendukung Tiara sebagai bentuk dukungan.

"Kamu malam ini cantik banget, musik dukungannya juga unik," ucap Rossa diiringi suara musik kentongan.

"Aku jadi mau joget, joget ambyar," kata Maia Estianty menimpali.

Rossa pun segera meminta pendukung Tiara untuk memainkan kembali musik tersebut.

"Katanya Maia mau joget ambyar, mana musiknya," ucap Rossa.

Baca juga: Tampil Kurang Greget, Nuca Dikritik Anang Hermansyah hingga Rossa

Alunan suara alat musik kentungan yang ekspresif pun dimainkan, Maia lalu berdiri dan berjoget dengan asyiknya.

Aksi Maia sontak menjadi tontonan juri lainnya dan penonton. Mereka seolah terhibur dengan aksi istri Irwan Mussry itu.

Anang Hermansyah pun ikut berkomentar dan coba menjelaskan musik tersebut.

Anang dan Tiara yang sama-sama berasa dari Jember, Jawa Timur, mengaku tahu alat musiknya

"Itu namanya kentongan, biasa dipakai di Jember, musik patroli itu," ucap Anang Hermansyah menjelaskan pada Maia Estianty dan penonton.

Baca juga: Usai Banyak Dikritik Juri, Nuca Tereliminasi dari Panggung Indonesian Idol X

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com