Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beasiswa S2 Gratis ke Belgia 2024 Tanpa Batas Usia

Kompas.com - 22/01/2024, 06:34 WIB
Mahar Prastiwi

Penulis

KOMPAS.com - Ada beasiswa S2 ke Belgia tanpa batas usia yang segera dibuka pada tahun 2024 ini.

Program beasiswa S2 ke Belgia ini adalah Master Minds Scholarship. Mahasiswa Indonesia yang ingin kuliah di Belgia gratis, bisa memanfaatkan pendaftaran di tahun 2024 ini.

Master Minds Scholarship ini bisa dimanfaatkan untuk kuliah di beberapa kampus pilihan di Belgia.

Mahasiswa yang lolos beasiswa ini bisa menempuh studi selama minimal 1 tahun dan maksimal 2 tahun.

Baca juga: Telkom University Surabaya Buka Beasiswa UTG1, Bisa Kuliah Gratis

Beasiswa S2 ke Belgia tanpa batas usia

Salah satu kemudahan syarat mendaftar beasiswa ini adalah tanpa batas usia. Kamu juga bisa memilih berbagai macam jurusan di kampus Belgia.

Dilansir dari akun Instagram kursus bahasa Inggris @kobieducation, Senin (21/1/2024) berikut informasi lengkap mengenai beasiswa S2 ke Belgia yang bisa kamu coba daftar.

Master Minds Scholarship ini punya benefit, seperti:

  • Bisa kuliah gratis di Belgia
  • Total benefit yang diberikan 10.000 euro per tahun atau sekitar Rp 170 juta.
  • Biaya hidup
  • Asuransi
  • Akomodasi
  • Biaya pendaftaran administrasi


Baca juga: Syarat Masuk Politeknik Perkeretaapian Indonesia, Sekolah Kedinasan Kemenhub

Syarat wajib yang harus dipenuhi jika ingin mendaftar beasiswa Master Minds Scholarship antara lain:

1. Memiliki performa dan atau potensi akademik yang baik dengan IPK rata-rata 3.5 dari 4.0

2. Mahir berbahasa Inggris (minimum skor IELTS 7.0)

3. Bagi yang mendaftar di bidang seni minimum skor IELTS 6.5

4. Mendaftar terlebih dahulu ke kampus tujuan di Belgia

5. Universitas yang kamu pilih juga akan melakukan seleksi terhadap berkas yang kamu sertakan.

Persyaratan dokumen untuk mendaftar beasiswa ini antara lain:

  • Foto ukuran paspor
  • Salinan pasppr atau KTP
  • Curriculum Vitae (CV)
  • Salinan transkrip akademik (sudah diterjemahkan)
  • Hasil tes kemampuan bahasa Inggris (contoh TOEFL/IELTS).
  • Letter of motivation dalam bahasa Inggris
  • Dua surat rekomendasi
  • Salinan ijazah

Baca juga: Syarat Masuk Sekolah Tinggi Intelijen Negara, Sekolah Kedinasan Milik BIN

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com