Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Sri Mulyani Dipenjara sampai Hujan Cacing di China

Kompas.com - 20/03/2023, 12:18 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Sebaran hoaks kerap mengikuti isu yang tengah ramai diperbincangkan masyarakat.

Contohnya, hoaks terkait temuan transaksi mencurigakan Rp 300 triliun di Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Ada pula sejumlah konten manipulasi hingga video salah konteks yang beredar di media sosial. Berikut penelusuran fakta dari informasi keliru yang beredar sepanjang pekan lalu.

Sri Mulyani tidak dipenjara

Sebuah video di Facebook menyebut Menteri Keuangan Sri Mulyani dijatuhi hukuman 13 tahun penjara karena menggelapkan uang 300 triliun.

Rupanya, isi video tidak mendukung klaim pada judul.

Narator membacakan artikel dari media online soal surat ancaman yang menuntut Sri Mulyani mundur.

Sementara videonya menampilkan cuplikan yang diambil dari video YouTube.

Tidak ada bukti yang membenarkan bahwa Sri Mulyani dihukum 13 tahun penjara.

Baca penelusuran selengkapnya di sini.

Hoaks gelombang 20 meter di Pantai Ancol

Pada 10 Maret 2023, beredar video yang menginformasikan soal gelombang setinggi 20 meter yang menyapu Pantai Ancol.

Video itu berisi cuplikan sejumlah pantai yang diterjang gelombang tinggi.

Kemudian narator membacakan artikel dari media online soal gelombang tinggi yang terjadi di Pantai Ancol pada Desember 2022.

Kendati demikian, tidak ada bukti yang menyatakan terjadi gelombang tinggi setinggi 20 meter di Pantai Ancol pada 20 Maret 2023.

Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol, Ariyadi Eko Nugroho juga telah membantah informasi tersebut.

"10 Maret 2023 lalu di Ancol kondisi sangat baik. Sama sekali tidak ada hal-hal yang seperti digambarkan dalam video tersebut," kata Ariyadi dikutip dari Kompas.com, Sabtu (18/3/2023).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Video Terawan Promosikan Obat Hipertensi

[HOAKS] Video Terawan Promosikan Obat Hipertensi

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Artis Meninggal dan Gibran Batal Dilantik

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Artis Meninggal dan Gibran Batal Dilantik

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Ada Hujan Ikan di Iran, Peristiwa Lele Berserakan Terjadi di China

INFOGRAFIK: Tidak Ada Hujan Ikan di Iran, Peristiwa Lele Berserakan Terjadi di China

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks KFC Beri Voucher 3 Ember Ayam Goreng Gratis, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks KFC Beri Voucher 3 Ember Ayam Goreng Gratis, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Menilik Misi Dokter Lintas Batas di Daerah Bencana sampai Zona Perang

Menilik Misi Dokter Lintas Batas di Daerah Bencana sampai Zona Perang

Data dan Fakta
[HOAKS] Foto Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri

[HOAKS] Foto Ferdy Sambo Berada di Luar Negeri

Hoaks atau Fakta
Hoaks soal 5 Pendiri NASA, dari Walt Disney sampai Aleister Crowley

Hoaks soal 5 Pendiri NASA, dari Walt Disney sampai Aleister Crowley

Hoaks atau Fakta
Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Kesetiaan Marco Reus dan Perpisahannya dengan Dortmund...

Data dan Fakta
[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

[HOAKS] Penemuan Tengkorak Raksasa di Sri Lanka

Hoaks atau Fakta
Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Pakar HAM PBB Serukan Sanksi dan Embargo Senjata terhadap Israel

Data dan Fakta
Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Pembantaian Tulsa, Kekerasan Rasial Terburuk dalam Sejarah AS

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

[HOAKS] Hashim Akui Kemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Menyoal Gazawood dan Pallywood, Tudingan Manipulasi Korban Serangan Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

[KLARIFIKASI] Video Cristiano Ronaldo Dukung Anak-anak Palestina Hasil Manipulasi AI

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

INFOGRAFIK: Foto Keanu Reeves Lari Menenteng Kamera Bukan karena Mencuri dari Paparazi

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com