Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Badminton Olimpiade Tokyo, Anthony Ginting Memburu Tiket Final

Kompas.com - 01/08/2021, 05:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia menyisakan dua wakil di Olimpiade Tokyo 2020, yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.

Anthony Sinisuka Ginting akan bertanding di partai semifinal badminton tunggal putra melawan Chen Long (China).

Sementara Greysia Polii/Apriyani Rahayu lolos ke final bulu tangkis ganda putri dan bakal berhadapan dengan wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Namun, hanya Anthony Sinisuka Ginting yang beraksi hari ini, Minggu (1/8/2021). Adapun final antara Greysia/Apriyani dan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan baru akan berlangsung esok hari.

Baca juga: Jumpa Chen Long, Bagaimana Kans Anthony Ginting di Semifinal Olimpiade Tokyo?

Duel Anthony Sinisuka Ginting vs Chen Long dijadwalkan digelar di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, pukul 11.50 WIB.

Anthony Ginting punya modal berharga saat berhadapan dengan juara Olimpiade Rio 2016 itu. Dari 12 pertemuan, Anthony telah mengemas delapan kemenangan.

Di sisi lain, Chen Long sudah lama tidak bisa mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting. Terakhir kali Chen Long mengalahkan Anthony adalah pada semifinal Perancis Open, Oktober 2019.

Setelah itu, Chen Long sudah dua kali berhadapan dengan Anthony Ginting, yakni pada fase grup dan semifinal BWF World Tour Finals 2019.

Kedua pertemuan tersebut berpihak kepada Anthony Ginting. Artinya, dia selalu memetik kemenangan pada dua pertemuan terakhir kontra Chen Long.

Namun, rekor pertemuan tak bisa menjadi jaminan mengingat sudah banyak kejutan yang terjadi di Olimpiade Tokyo 2020.

Salah satunya dialami ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) di perempat final ganda putra. 

Baca juga: Cara Anthony Ginting Mengontrol Harapan: Tak Berekspektasi Tinggi, tetapi...

Marcus/Kevin masuk ke arena pertandingan dengan keunggulan rekor pertemuan 7-0. Namun, Marcus/Kevin harus mengakui keunggulan sang lawan dan kalah dua gim langsung. 

Pelatih tunggal putra Indonesia, Hendry Saputra Ho, juga mengingatkan Anthony Sinisuka Ginting untuk tidak meremehkan Chen Long.

"Meski Anthony unggul, kami tidak bisa bilang pasti menang (lawan Chen Long)," kata Hendry dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Akan tetapi, kami harus pelajari perubahan Chen, kondisi fisiknya, dan perubahan lainnya agar kami bisa menentukan strategi yang tepat," tuturnya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com