Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejajar dengan Penyerang Liverpool, Marcus/Kevin Masuk Majalah Forbes

Kompas.com - 04/04/2020, 08:10 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber Forbes

KOMPAS.com - Pasangan bulu tangkis ganda putra Tanah Air, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, masuk dalam daftar 30 Under 30 Asia 2020 kategori Entertainment and Sport milik Forbes.

Kabar tersebut tentu membanggakan. Marcus/Kevin sejajar dengan penyerang muda Liverpool asal Jepang, Takumi Minamino.

Selain itu, tidak sembarang orang bisa masuk ke dalam daftar 30 Under 30 Asia milik majalah Forbes.

Hanya orang-orang berprestasi tingkat dunia dan memiliki pengaruh besar di level internasional yang dapat tembus daftar tersebut.

Baca juga: Pelatih Ganda Putra Masih Penasaran dengan Marcus/Kevin

Adapun 30 Under 30 Asia adalah daftar 30 orang atau kelompok yang berusia di bawah 30 tahun, tetapi dianggap paling berpengaruh dalam 10 kategori di Asia.

The Minions, julukan Marcus/Kevin, masih berusia di bawah 30 tahun.

Marcus saat ini baru menginjakkan usia 29 tahun. Sementara Kevin, lima tahun di bawahnya.

Kendati demikian, mereka sudah menjadi pasangan ganda putra terbaik di dunia, tepatnya rangking 1 di Planet Bumi sejak Oktober 2017.

Berbagai trofi utama dari ajang perlombaan level internasional pernah mereka raih.

Baca juga: Rival Berat Marcus/Kevin Akan Segera Pensiun

Pada tahun 2018, nama Marcus/Kevin tercatat sebagai Duo Atlet Putra Terbaik di Indonesia Sport Award.

Tahun berikutnya, mereka memenangi delapan turnamen BWF World Tour, termasuk Indonesia Masters dan Indonesia Open.

Kemudian tahun ini The Minions menjadi juara Indonesia Masters 2020 dan membantu Indonesia meraih emas di Kejuaraan Beregu Asia.

Selain Marcus/Kevin, ada dua nama orang Indonesia lainnya yang tembus 30 Under 30 Asia 2020 kategori Entertainment and Sport.

Baca juga: Termasuk Final Marcus/Kevin, Ini 5 Laga Terbaik All England 2020 Pilihan BWF

Mereka adalah dua talenta musik Isyana Sarasvati dan Niki Zefanya.

Isyana adalah penyanyi sekaligus penulis lagu pop Indonesia di bawah naungan label Sony Music Entertainment.

Hingga saat ini, Isyana telah memiliki tiga album studio. Terbaru, dia mengeluarkan album "LEXICON" yang baru saja dirilis pada November 2019.

Adapun NIKI juga merupakan penyanyi sekaligus penulis lagu asal Indonesia. Bersama dengan Rich Brian, dia berada dalam payung label rekaman musik asal Amerika Serikat, 88rising.

Baca juga: Sejak Awal, Jonatan Christie Yakin Sang Pelatih Tidak Terinfeksi Virus Corona

NIKI pernah menjadi pemenang di ajang kompetisi Cornetto Road to Fame. Dia berhasil mendapatkan kesempatan menjadi penampil pembuka di konser Taylor Swift bertajuk "The Red Tour" di Jakarta pada 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Internasional
Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Bundesliga
Indonesia Finis Ke-5 dalam Asian Relays Championships 2024, Persiapan SEA Games 2025

Indonesia Finis Ke-5 dalam Asian Relays Championships 2024, Persiapan SEA Games 2025

Olahraga
Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Badminton
Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com