Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anthony Ginting Penasaran dengan Kisah Taufik Hidayat di Athena 2004

Kompas.com - 08/03/2020, 22:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting, mengaku ingin tahu kisah perjalanan Taufik Hidayat yang bisa meraih emas pada Olimpiade Athena 2004.

Antony Ginting akan mewakili Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020. Jika semuanya berjalan sesuai rencana, ini akan menjadi Olimpiade pertama bagi Anthony.

Menanggapi hal tersebut, Anthony mengaku sangat antusias menyambut Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.

"Olimpiade itu empat tahun sekali dan kesempatan buat saya ada di tahun ini. Kami tidak akan tahu apa yang akan terjadi empat tahun ke depan di Paris," kata Anthony dikutip dari BolaSport.

Baca juga: Sekjen PBSI: 11 Pebulu Tangkis Indonesia Lolos Olimpiade Tokyo 2020

Antony Ginting akan mewakili Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020. Jika semuanya berjalan sesuai rencana, ini akan menjadi Olimpiade pertama bagi Anthony.

Menanggapi hal tersebut, Anthony mengaku sangat antusias menyambut Olimpiade Tokyo 2020.

"Olimpiade itu empat tahun sekali dan kesempatan buat saya ada di tahun ini. Kami tidak akan tahu apa yang akan terjadi empat tahun ke depan di Paris," kata Anthony dikutip dari BolaSport.

"Jadi, sebisa mungkin saya persiapkan diri dengan baik. Mulai dari latihan, istirahat, vitamin, kehidupan di luar saya dan segala macamnya. Saya coba semaksimal mungkin untuk menjaga dan fokus di situ," lanjutnya.

Penghitungan poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 pun masih akan berlangsung hingga Kejuaraan Asia 2020 pada April.

Baca juga: Eko Yuli Tak Masalah jika Olimpiade 2020 Ditunda karena Virus Corona

Anthony masih memiliki kesempatan untuk terus mengumpulkan poinnya.

Meski demikian, ada beberapa turnamen kualifikasi yang dibatalkan karena dampak penyebaran virus corona.

"Waktu kualifikasi tinggal beberapa bulan lagi. Kalau memang tidak jadi (Olimpiade) sayang sekali. Bukan saya saja yang menyayangkan, tetapi atlet lain juga pasti ingin sekali tampil pada Olimpiade yang empat tahun sekali," ucap Anthony Ginting.

"Olimpiade menjadi kiblat dari hampir semua cabang olahraga sehingga mereka ingin juara pada Olimpiade," sambung pemain peringkat ketiga dunia ini.

Selain menyiapkan fisik dan teknis, Anthony mengaku ingin mengetahui kisah emas Taufik Hidayat pada Olimpiade Athena 2004 sebagai bekalnya menghadapi persaingan pada Olimpiade.

Taufik Hidayat merupakan pebulu tangkis tunggal putra Indonesia terakhir yang bisa menyumbangkan medali emas untuk Indonesia pada ajang Olimpiade.

"Jujur mau sih komunikasi atau mengobrol bukan hanya dengan Taufik, tapi pemain lain yang legend. Ingin tahu pengalaman mereka bagaimana. Soalnya pasti kita penasaran kisah mereka gimana. Kalau ada kesempatan pasti ingin tanya," ujarnya.

Anthony Ginting kini akan melanjutkan perburuan poin Olimpiade dengan mengikuti turnamen bergengsi All England yang dijadwalkan berlangsung pada 11-15 Maret di Birmingham Arena, Inggris. (Delia Mustikasari)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com