Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minum Teh Setiap Hari Diyakini Dapat Mengurangi Risiko Diabetes

Kompas.com - 02/01/2024, 08:30 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

Teh memengaruhi gula darah dan risiko diabetes

Mekanisme yang mendasari dari teh, terutama teh hitam terhadap risiko diabetes mungkin terkait dengan peningkatan ekskresi glukosa dalam urin serta peningkatan sensitivitas insulin.

“Teh hitam mungkin bekerja dengan ginjal untuk mengeluarkan glukosa dari darah dan masuk ke urin, dan dengan meningkatkan sensitivitas insulin di otot dan lemak,” kata ahli endokrinologi di Rumah Sakit Northwell Lenox Hill, Caroline Messer.

Penelitian menunjukkan, teh hitam mengandung antioksidan yang dapat membantu mengurangi stres oksidatif dan menurunkan risiko penyakit kronis.

“Theaflavin dan thearubigin dapat menurunkan kadar kolesterol dan gula darah,” kata direktur medis dari Cleveland Clinic Pituitary Center, departemen endokrinologi, diabetes dan metabolisme, Divya Yogi-Morren.

Teh hitam memiliki beragam manfaat yang berkontribusi terhadap kesehatan secara menyeluruh, yang pada gilirannya dapat berkontribusi pada penurunan risiko diabetes.

“Katekin dari teh oolong juga telah ditunjukkan dalam beberapa penelitian dapat menurunkan berat badan dan menurunkan lemak tubuh,” kata Yogi-Morren.

“Ini juga mempengaruhi jenis bakteri di usus yang mungkin berperan dalam mengurangi risiko diabetes dengan mendorong pertumbuhan bakteri baik dan menghambat pertumbuhan bakteri jahat,” sambungnya.

Teh hitam dapat menyesuaikan ekskresi glukosa di ginjal. Ini berarti, ada lebih banyak glukosa dapat dikeluarkan dari tubuh, sehingga menurunkan risiko gula darah tinggi dan diabetes.

Selain itu, proses fermentasi unik menghasilkan terciptanya senyawa bioaktif yang memiliki efek antioksidan dan antiinflamasi yang meningkatkan sensitivitas insulin dan kinerja sel beta di pankreas.

Diabetes disebabkan oleh penurunan produksi insulin dari pankreas atau penurunan sensitivitas insulin. Ketika produksi dan sensitivitas insulin ditingkatkan, kemungkinan terkena diabetes lebih rendah.

Untuk mendapatkan manfaat tersebut, Gutierrez merekomendasikan untuk minum teh hitam alami tanpa tambahan bahan buatan.

Meskipun penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk memastikan dampak teh hitam terhadap risiko diabetes, menambahkan teh hitam ke dalam rutinitas Anda masih merupakan upaya yang bermanfaat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com