Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh jika Makan Daging Tiap Hari

Kompas.com - 15/10/2023, 07:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

Hal itu disebabkan oleh kandungan protein dalam daging dengan sifatnya untuk memelihara jaringan dan sel tubuh.

Sehingga, otot dapat bekerja dan mempunyai ketahanan yang lebih baik jika mengonsumsi daging secara rutin.

5. Metabolisme tubuh meningkat

Vitamin B12 yang ada di daging dapat membantu seseorang menjaga dan meningkatkan metabolisme dalam tubuh.

Jika metabolisme tidak bekerja dengan baik, tubuh sulit untuk memecah dan menyerap nutrisi makanan yang masuk ke tubuh.

Oleh karena itu, vitamin B12 sangat penting dalam menjaga kesehatan tubuh.

Baca juga: Potongan Daging Masih Bergerak-gerak padahal Siap Diolah, Apa Penyebabnya?

6. Memiliki risiko kanker lebih tinggi

Konsumsi terlalu banyak daging dapat menyebabkan peningkatana risiko seseorang terkena kanker tertentu, seperti kanker usus besar.

Sebuah studi pada 2021 mengidentifikasi, adanya pola spesifik kerusakan DNA pada tumor usus besar seseorang yang sering mengonsumsi daging dan olahannya.

Hal itu kemudian berimplikasi sebagai faktor risiko terkena kanker usus besar.

7. Permasalahan di jantung

Banyak perdebatan perihal daging bermanfaat untuk kesehatan jantung atau justru berdampak buruk.

Vitamin B12 merupakan unsur penting untuk kesehatan saraf, otot, bahkan jantung.

Namun, sebuah penelitian menemukan hubungan antara makan daging sebanyak 50 gram berisiko 9-18 persen lebih tinggi terkena penyakit jantung.

Baca juga: Cara Mencairkan Daging dengan Cepat dan Aman

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com