Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocah 13 Tahun Temukan Gigi Hiu Megalodon di Pantai Inggris, Disebut Mirip Fosil yang Ditemukan di Jawa

Kompas.com - 04/08/2023, 19:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seorang anak bocah laki-laki bernama Ben (13) menemukan gigi dari makhluk prasejarah raksasa, hiu megalodon di Pantai Essex, Inggris.

Ia menemukan gigi sepanjang 10 cm (4 inci) di Walton-on-the-Naze selama liburan akhir pekan di musim panasnya.

Dilansir dari BBC, megalodon adalah hiu prasejarah yang hidup sekitar 20 juta tahun yang lalu, lama setelah dinosaurus punah 65 juta tahun yang lalu.

Ia dikenal sebagai salah satu predator terbesar dan terkuat dalam sejarah Bumi.

Hiu megalodon setidaknya memiliki ukuran tiga kali lebih besar dari hiu putih besar.

Ayah Ben, Jason (50) mengatakan, putranya merasa sangat senang dengan penemuan gigi megalodon tersebut.

"Dia melompat kegirangan dan sangat senang setelahnya. Kami belum pernah menemukan hal seperti itu sebelumnya," kata Jason, dikutip dari National World, Rabu (2/8/2023).

Para ahli satwa liar mengungkapkan, gigi hiu yang ditemukan Ben adalah penemuan langka.

Baca juga: Hiu Goblin Langka yang Sedang Mengandung Tertangkap Nelayan, Nyaris Jadi Hidangan di Restoran


Awal mula penemuan gigi hiu megalodon

Penemuan gigi hiu tersebut bermula saat Jason dan putranya sedang berlibur pada akhir pekan di Hemel Hempstead, Hertfordshire.

Mereka berlibur dan mencari fosil dengan berjalan sejauh 16 mil (26 km) di sepanjang pantai.

Kemudian, pada Minggu (30/7/2023), saat berada di pantai, Ben menemukan gigi raksasa di bawah bebatuan sekitar pukul 07.00 BST.

"Kami hanya bisa melihat ujungnya, mencuat keluar, dan Ben langsung tahu itu adalah sesuatu dan menariknya keluar dari pasir," kata Jason, dilansir dari BBC, Rabu (2/8/2023).

Jason dan Ben membawa temuan mereka ke Pusat Penemuan Essex Wildlife Trust di Walton-on-the-Naze, di mana mereka mengonfirmasi bahwa itu adalah gigi megalodon.

Baca juga: Apakah Hiu Raksasa Megalodon Masih Hidup?

Jason dan Ben sering berburu fosil

Jason dan putranya pergi ke Walton-on-the-Naze untuk berburu fosil setahun sekali.

Selain ke tempat tersebut, mereka juga pergi ke Jurassic Coast, sebuah bentangan pantai sepanjang 95 mil (153 km) di selatan Inggris.

Halaman:

Terkini Lainnya

UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

Tren
Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Tren
Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Tren
Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Tren
Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Tren
Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Tren
Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Begini Kata Ahli UGM

Wacana Pembongkaran Separator di Ring Road Yogyakarta, Begini Kata Ahli UGM

Tren
BMKG: Wilayah yang Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang 9-10 Mei 2024

BMKG: Wilayah yang Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang 9-10 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Hujan Lebat 9 Mei 2024 | Vaksin AstraZeneca Ditarik Peredarannya

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Hujan Lebat 9 Mei 2024 | Vaksin AstraZeneca Ditarik Peredarannya

Tren
Mengulik Racunomologi

Mengulik Racunomologi

Tren
Pemain Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Penyerangan, Mobil Diadang Saat Berangkat ke Tempat Latihan

Pemain Bola Malaysia Kembali Jadi Korban Penyerangan, Mobil Diadang Saat Berangkat ke Tempat Latihan

Tren
Cara Mengetahui Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Cara Mengetahui Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Tren
Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Menurunkan Kolesterol Jahat

Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Menurunkan Kolesterol Jahat

Tren
Sejumlah Riset Sebut Hubungan Kekurangan Vitamin D dengan PCOS

Sejumlah Riset Sebut Hubungan Kekurangan Vitamin D dengan PCOS

Tren
5 Penyebab Anjing Menggonggong Berlebihan dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Anjing Menggonggong Berlebihan dan Cara Mengatasinya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com