Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Ras Chausie, Kucing Ramah dengan Penampilan Liar

Kompas.com - 17/07/2023, 15:45 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Ras Chausie adalah hasil dari persilangan antara kucing domestik dan kucing hutan. Mereka secara historis ditemukan di Asia Tenggara dan sebagian Timur Tengah.

Kucing ini termasuk salah satu kucing peliharaan terbesar yang pernah ada, dengan berat yang bisa mencapai lebih dari 11 kilogram.

Meski penampilannya cenderung seperti kucing liar, ras Chausie mampu mengembangkan ikatan yang kuat dengan teman manusianya.

Baca juga: Mengenal Ras Kucing Pixie Bob, Karakteristik dan Cara Perawatannya


Karakteristik kucing Chausie

Dilansir dari laman Cats.com, ras Chausie memiliki tubuh panjang dan ramping, dengan otot yang jelas. Chausie memiliki berat 6,8 hingga 9 kilogram dan jantan rata-rata 11 kilogram.

Kucing ini memiliki kepala bulat dan bantalan kumis yang menonjol. Telinganya besar dan proporsional, dengan pangkal lebar yang meruncing dan ujung yang membulat.

Bulu kucing Chausie termasuk pendek dengan lapisan bawah yang lembut dan lapisan atas yang sedikit lebih kasar.

Baca juga: 6 Rekomendasi Ras Kucing Hybrid yang Cocok untuk Dipelihara

Mereka biasa hadir dengan warna bulu bernuansa cokelat, hitam, dan tabby. Sering kali, ada warna krem hingga putih di moncongnya.

Ras Chausie memiliki kaki yang berotot, dengan ukuran kaki belakang yang sedikit lebih panjang dari kaki depan.

Meski tampak liar, ras Chausie memiliki kepribadian yang ramah, ceria, dan cerdas. Mereka juga tenang dan ramah terhadap anak-anak atau hewan peliharaan lainnya.

Baca juga: Mengenal Ras Kucing Khao Manee, Karakteristik dan Cara Perawatannya

Tips merawat kucing Chausie

Ilustrasi ras kucing Chausie.iStockphoto/Milk Photography Ilustrasi ras kucing Chausie.

Dilansir dari laman the Spruce Pets, berikut beberapa tips sederhana untuk merawat ras kucing Chausie:

1. Perawatan diri

Ras Chausie termasuk kucing pendek sehingga mudah dirawat. Selain itu, bulu mereka juga cenderung rontok lebih sedikit dari kucing berbulu panjang.

Menyisir bulu mereka setiap minggu dengan sikat yang lembut, secara efektif meminimalkan kerontokan.

Selain itu, perawatan kucing standar seperti pemotongan kuku secara berkala juga diperlukan. Kucing ini tidak terlalu suka air, sehingga tidak perlu terlalu sering dimandikan.

Baca juga: 7 Ras Kucing yang Berkarakter Tenang, Cocok untuk Dipelihara

2. Aktivitas fisik

Kucing Chausie adalah ras yang sangat aktif. Jadi, mereka membutuhkan gerak dan aktivitas fisik yang cukup.

Halaman:

Terkini Lainnya

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Tren
Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tren
Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Tren
Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Tren
9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

Tren
Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Tren
Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Tren
'Perang' Kesaksian soal Keterlibatan Pegi dalam Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

"Perang" Kesaksian soal Keterlibatan Pegi dalam Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Tren
Pemadanan NIK Jadi NPWP, Ini yang Perlu Dipahami

Pemadanan NIK Jadi NPWP, Ini yang Perlu Dipahami

Tren
Mukesh Ambani Tak Lagi Jadi Orang Terkaya Asia, Ini Penyebabnya

Mukesh Ambani Tak Lagi Jadi Orang Terkaya Asia, Ini Penyebabnya

Tren
Jalan Kaki 30 Menit Membakar Berapa Kalori?

Jalan Kaki 30 Menit Membakar Berapa Kalori?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 3-4 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 3-4 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 2-3 Juni | Orang dengan Gangguan Kesehatan Tertentu yang Tak Dianjurkan Minum Air Kelapa

[POPULER TREN] Prakiraan Cuaca BMKG 2-3 Juni | Orang dengan Gangguan Kesehatan Tertentu yang Tak Dianjurkan Minum Air Kelapa

Tren
Amankah Tidur dengan Posisi Kepala, Badan, dan Kaki Tidak Sejajar?

Amankah Tidur dengan Posisi Kepala, Badan, dan Kaki Tidak Sejajar?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com