Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Banyak Manusia yang Pernah ke Bulan? Simak Daftarnya Berikut ini

Kompas.com - 08/07/2023, 14:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Bulan adalah satu-satunya satelit alami Bumi yang berjarak sekitar 370.000 kilometer.

Sampai dengan saat ini, telah banyak upaya manusia untuk bisa mendarat di Bulan, yang tentu diwarnai dengan keberhasilan dan kegagalan.

Dikutip dari laman Space.com, pada 1962 Presiden Amerika Serikat (AS) John F. Kennedy berkomitmen untuk mengirimkan astronot ke bulan.

Rencana luar biasa ini dilatarbelakangi oleh persaingan "space race" Perang Dingin AS dengan Uni Soviet, negara pertama yang mengirimkan manusia ke luar angkasa.

Pada tahun 1969, Neil Armstrong dan Edwin "Buzz" Aldrin menjadi yang pertama menginjakkan kaki dan berjalan di bulan dalam misi Apollo.

Baca juga: Berapa Banyak Sampah yang Ada di Luar Angkasa?


Sudah cukup lama sejak terakhir kali manusia pergi ke bulan dan Program Artemis dari NASA akan mengembalikan misi manusia ke bulan.

Misi ini juga akan mendaratkan wanita pertama dan orang kulit berwarna pertama di permukaan bulan.

NASA juga berencana untuk membangun pangkalan permanen di bulan, yang akan digunakan sebagai landasan untuk misi ke Mars.

Rencana awal NASA untuk mengirimkan astronot ke bulan adalah pada tahun 2024, namun akhirnya ditunda hingga tahun 2025.

Baca juga: Apakah Pluto adalah Sebuah Planet? Berikut Penjelasannya

Daftar astronot yang pernah ke bulan

Ilustrasi astronot di bulan.NASA Ilustrasi astronot di bulan.

Dilansir dari laman NASA, secara keseluruhan, ada 24 astronot Amerika yang melakukan perjalanan dari Bumi ke Bulan antara tahun 1968 dan 1972.

Neil Armstrong dan Edwin "Buzz" Aldrin adalah yang pertama dari 12 manusia yang berhasil menginjakkan kaki di Bulan.

Berikut daftar lengkap 12 astronot yang pernah mendarat di Bulan:

  1. Neil Armstrong, Apollo 11
  2. Edwin "Buzz" Aldrin, Apollo 11
  3. Charles "Pete" Conrad, Apollo 12
  4. Alan Bean, Apollo 12
  5. Alan B. Shepard Jr., Apollo 14
  6. Edgar D. Mitchell, Apollo 14
  7. David R. Scott, Apollo 15
  8. James B. Irwin, Apollo 15
  9. John W. Young, Apollo 10 (orbital) dan Apollo 16 (mendarat)
  10. Charles M. Duke, Apollo 16
  11. Eugene Cernan, Apollo 10 (orbital) dan Apollo 17 (mendarat)
  12. Harrison H. Schmitt, Apollo 17.

Baca juga: Mengenal Bulan dari Planet-planet di Tata Surya

Daftar astronot yang hanya mengorbit Bulan:

  1. Frank Borman, Apollo 8
  2. William A. Anders, Apollo 8
  3. James A. Lovell Jr., Apollo 8 dan Apollo 13
  4. Thomas Stafford, Apollo 10
  5. Michael Collins, Apollo 11
  6. Richard F. Gordon Jr., Apollo 12
  7. Fred W. Haise Jr., Apollo 13
  8. John L. Swigert Jr., Apollo 13
  9. Stuart A. Roosa, Apollo 14
  10. Alfred M. Worden, Apollo 15
  11. Thomas K. Mattingly II, Apollo 16
  12. Ronald E. Evans, Apollo 17.

Baca juga: Mengenal Planet, Pengertian dan Proses Terbentuknya

Jumlah astronot yang bisa menginjakkan kaki di Bulan hampir menjadi 14 orang jika misi Apollo 13 berhasil.

Halaman:
Baca tentang

Terkini Lainnya

Jubir KPK Ali Fikri Mendadak Diganti Tessa Mahardika, Gara-gara Kritik Pimpinan?

Jubir KPK Ali Fikri Mendadak Diganti Tessa Mahardika, Gara-gara Kritik Pimpinan?

Tren
Cara Mencetak KK Secara Online, Tak Perlu ke Kantor Dukcapil

Cara Mencetak KK Secara Online, Tak Perlu ke Kantor Dukcapil

Tren
Alasan Anjing Peliharaan Melakukan Gerakan Memutar Sebelum Berbaring

Alasan Anjing Peliharaan Melakukan Gerakan Memutar Sebelum Berbaring

Tren
Jangan Salah Beli, Ini Ciri-ciri Hewan Kurban yang Sehat

Jangan Salah Beli, Ini Ciri-ciri Hewan Kurban yang Sehat

Tren
Dulu Dilarang, Kenapa MK Hapus Pasal yang Melarang Dinasti Politik?

Dulu Dilarang, Kenapa MK Hapus Pasal yang Melarang Dinasti Politik?

Tren
Perjalanan Kasus Kematian Akseyna UI: 9 Tahun Tak Terungkap, Polisi Akui Kesulitan

Perjalanan Kasus Kematian Akseyna UI: 9 Tahun Tak Terungkap, Polisi Akui Kesulitan

Tren
Gerindra Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024, Bagaimana dengan PDI-P?

Gerindra Dukung Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024, Bagaimana dengan PDI-P?

Tren
7 Gejala Chikungunya yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Demam dan Nyeri Sendi

7 Gejala Chikungunya yang Perlu Diwaspadai, Termasuk Demam dan Nyeri Sendi

Tren
4 Suplemen yang Dapat Membahayakan Jantung, Salah Satunya Ekstrak Bawang Putih

4 Suplemen yang Dapat Membahayakan Jantung, Salah Satunya Ekstrak Bawang Putih

Tren
Banyak Aturan Ditunda Usai Tuai Penolakan, Pemerintah Dinilai Sembrono dalam Membuat Kebijakan

Banyak Aturan Ditunda Usai Tuai Penolakan, Pemerintah Dinilai Sembrono dalam Membuat Kebijakan

Tren
Apa Indikator Orang Gemuk Disebut Obesitas? Simak Tandanya Berikut Ini

Apa Indikator Orang Gemuk Disebut Obesitas? Simak Tandanya Berikut Ini

Tren
Duduk Perkara Anak Angelina Jolie-Brad Pitt Ingin Hapus Nama Keluarga dari Sang Ayah

Duduk Perkara Anak Angelina Jolie-Brad Pitt Ingin Hapus Nama Keluarga dari Sang Ayah

Tren
Pilihan Ikan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Bantu Cegah Serangan Jantung

Pilihan Ikan untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi, Bantu Cegah Serangan Jantung

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 8-9 Juni 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 8-9 Juni 2024

Tren
[POPULER TREN] Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan | Tapera Ditunda

[POPULER TREN] Izin Tambang untuk Ormas Keagamaan | Tapera Ditunda

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com