Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Sesar Baribis dan Ancaman Gempa yang Mengepung Jakarta

Kompas.com - 27/06/2022, 05:45 WIB
Inten Esti Pratiwi

Editor

KOMPAS.com - Sesar Baribis dan ancaman gempa yang mengepung Jakarta dan sekitarnya menjadi berita terpopuler Tren selama Minggu (26/6/2022) hingga Senin (27/6/2022) pagi.

Masyarakat yang tinggal di Jakarta-Bogor perlu bersiap-siap menghadapi potensi ancaman gempa, mengingat kedua wilayah itu berada di zona bahaya gempa, baik dari zona subduksi maupun jalur patahan di daratan. 

Berita terpopuler lain adalah soal warga DKI Jakarta yang tinggal di 22 jalan baru yang wajib mengganti data kependudukan yaitu KTP dan KK.

Berikut berita selengkapnya:

1. Sesar baribis dan ancaman gempa

Jakarta dan Bogor harus bersiap akan ancaman gempa yang datang sewaktu-waktu. Karena data sejarah menunjukkan, kota ini sudah berulang kali mengalami kerusakan akibat gempa bumi.

Penelitian terbaru yang dipublikasikan di Scientific Reports-Nature, pada Kamis (16/6/2022), menambah bukti akan adanya ancaman gempa yang mengepung Jakarta dan sekitarnya.

Sesar Baribis sendiri dikatakan terletak di bagian utara Pulau Jawa, membentang dari Kabupaten Purwakarta sampai perbukitan Baribis di Kabupaten Majalengka (Van Bemmelen, 1949). 

Sesar Baribis dan Ancaman Gempa yang Mengepung Jakarta dan Sekitarnya

2. Ganti KTP dan KK untuk warga yang tinggal di jalan baru Jakarta

Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta, sudah resmi mengganti nama 22 ruas jalan di Jakarta dengan nama-nama tokoh Betawi pada Jumat (24/6/2022).

Akibat penggantian nama jalan ini, seluruh warga yang tinggal di wilayah tersebut harus segera mengganti data kependudukannya, yaitu data di KTP dan KK.

Dirjen Dukcapil Zudan Arif Fakrulloh menjelaskan, warga yang tinggal di alamat yang diganti harus memperbarui data kependudukannya. Menurut dia, hal ini berimplikasi dengan administrasi wilayah.

Berikut prosedur penggantian data di KTP dan KK:

Warga yang Tinggal di 22 Jalan Baru di Jakarta Wajib Ganti KTP dan KK, Ini Prosedurnya

3. Harga mobil Fortuner 2022

Di Indonesia, Toyota menawarkan 7 kelas mobil, mulai dari sport utility vehicles (SUV) hingga mobil sport.

Khusus untuk kelas SUV, Toyota mengandalkan Fortuner untuk bersaing dengan Pajero Sport dan Isuzu mu-X.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com