Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Jurusan Farmasi dan Prospek Kerja Lulusannya

Kompas.com - 12/06/2022, 11:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

Peluang kerja lulusan jurusan farmasi

Jurusan farmasi merupakan salah satu prodi yang terkenal memiliki kesempatan kerja yang banyak dibutuhkan di masyarakat.

Bagi lulusan jurusan farmasi jenjang pendidikan D3, maka Ia berkesempatan untuk menjadi seorang asisten apoteker atau yang kini biasa dikenal dengan Tenaga Teknis Kefarmasian (TTK).

Sementara, mereka yang kuliah di jurusan farmasi S1 maka jika meneruskan mengambil sekolah profesi,  Ia berkesempatan untuk menjadi seorang apoteker.

Nantinya baik apoteker maupun TTK bisa bekerja di apotek maupun instalasi farmasi rumah sakit baik negeri maupun swasta.

Peluang yang lain, jurusan farmasi berkesempatan untuk menjadi peneliti di Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Peluang yang lain yakni lulusan farmasi berpeluang besar untuk menjadi seorang detailer yang berperan penting dalam pemasaran obat ethical (obat yang hanya dibeli dengan resep dokter).

Kampus-kampus jurusan farmasi

Ada banyak tempat kuliah yang membuka prodi farmasi.

Untuk universitas negeri, beberapa tempat kuliah yang membuka prodi farmasi yaitu:

  • Universitas Indonesia
  • Universitas Airlangga
  • Universitas Brawijaya
  • Universitas Gajah Mada
  • Universitas Hasanudin
  • Universitas Padjajaran.
  • Institut Teknologi Bandung,

Sementara itu, untuk swasta, cukup banyak sekolah dengan jurusan farmasi baik sekolah tinggi maupun universitass.

Adapun beberapa sekolah swasta yang membuka jurusan farmasi yakni:

  • Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta
  • Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Universitas Udayana, Bali
  • Universitas Pancasila, Jakarta
  • Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta
  • Serta masih banyak lagi lainnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com