Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal "Bang Jago Aniaya Petugas SPBU di Cikarang Selatan", Pertamina: Sudah Dilaporkan Polisi

Kompas.com - 30/04/2022, 13:30 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Taufieq Renaldi Arfiansyah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Eko Kristiawan memberikan penjelasan terkait video viral operator SPBU yang dipukul pelanggan di Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

Menurutnya, pemukulan terhadap operator SPBU tersebut tepatnya terjadi di SPBU No 34-17522 Jalan Jababeka Raya Kav. A1C Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat pada Kamis, 28 April 2022 pukul 03.30 WIB.

Eko mengatakan penganiaayan terjadi karena kedua pelaku tidak ingin menunggu antrean saat akan mengisi BBM.

"Pelaku penganiayaan melakukan pemukulan pada operator SPBU karena tidak berkenan menunggu antrean saat mengisi BBM," ujarnya kepada Kompas.com, Jumat (29/4/2022).

Baca juga: Alasan di Balik Pencatatan Pelat Nomor Kendaraan Saat Isi BBM di SPBU

Akibat pemukulan itu, operator SBPU yang bernama Adi Rodiansyah imbuhnya mengalami luka di bagian paha dan rahang.

Eko menegaskan, pihaknya telah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Cikarang Selatan untuk diproses lebih lanjut.

"Sudah dilaporkan polisi untuk diproses lebih lanjut," katanya lagi.

Pihaknya berharap kejadian serupa tidak terulang lagi di kemudian hari.

"Pertamina menyesalkan kejadian tersebut dan mendukung penyelesaian secara hukum agar tidak terjadi lagi pada operator SPBU sebagai garda depan distribusi energi pada masyarakat," pungkasnya.

Baca juga: Ramai soal Oknum Polisi Tilang Pengendara Motor Rp 2,2 Juta, Ini Kata Kompolnas

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Romansa Sopir Truck (@romansasopirtruck)

Baca juga: Viral, Video Bus Damri Terpaksa Turun dari Kapal Feri di Pelabuhan Merak, Apa Sebabnya?

Viral di media sosial

Sebagaimana diberitakan, unggahan video pemukulan dua orang konsumen atau pelanggan kepada operator SPBU disebutkan terjadi di Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat baru-baru ini viral di media sosial.

Di dalam video tersebut terlihat operator SPBU yang sedang mengisi bahan bakar minyak (BBM) sebuah motor dianiaya oleh dua lelaki berpakaian merah dan biru.

Diduga pemukulan terjadi karena dua orang tersebut tak kunjung dilayani karena tak sabar mengantre untuk mengisi BBM.

Awalnya, kedua pelaku datang dan berada di antrean yang berseberangan dengan tempat petugas operator SPBU berdiri. Tiba-tiba, satu per satu pelaku menghampiri sang operator dan melayangkan pukulan.

Baca juga: Ramai soal Harga Pertalite dan Solar Disebut Akan Naik, Ini Kata Pertamina

Sang operator sampai jatuh tersungkur setelah beberapa kali mendapatkan pukulan bergantian dari kedua pelaku.

Setelah tersungkur, operator SPBU tersebut kemudian ditolong oleh pelanggan SPBU yang lain.

Kedua pelaku kemudian terlihat pergi dari SPBU.

Menurut keterangan akun ini, aksi tersebut terekam oleh CCTV SPBU Jababeka Raya kav A, Pasirsari, Cikarang Selatan, dekat Holliday In, Kamis (28/04/22).

"Bang Jago Aniaya Petugas SPBU Di Cikarang Selatan," tulis akun tersebut.

Baca juga: Penjelasan Pertamina soal Toilet di SPBU Jadi Ajang Pungli Kencing Bayar Rp 2.000

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Beda SPBU Pertamina Warna Merah, Biru, dan Hijau

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com