Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Lowongan Kerja RS Pertamina Bina Medika dengan Gaji Rp 7 Juta

Kompas.com - 22/10/2021, 08:57 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah unggahan berisi informasi mengenai lowongan kerja yang disebut dari RS Pertamina Bina Medika, beredar di Facebook pada 19 Agustus 2021.

Dalam unggahan itu, disebutkan fasilitas yang diterima bagi pelamar yang lolos dan bekerja di lingkungan RS Pertamina Bina Medika yakni gaji sebesar Rp 7 juta sampai Rp 10 juta.

Dari hasil penelusuran, informasi tersebut hoaks. 

Saat dikonfirmasi, RS Pertamina Bina Medika (Pertamedika) tidak pernah mengumumkan lowongan kerja seperti yang dimaksud.

Narasi yang beredar

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, informasi terkait adanya lowongan kerja yang disebut dari RS Pertamina Bina Medika diunggah oleh akun Facebook ini.

Tangkapan layar informasi mengenai lowongan kerja yang disebut dari RS Pertamina Bina Medika dengan sejumlah posisi yang dibutuhkanFacebook Tangkapan layar informasi mengenai lowongan kerja yang disebut dari RS Pertamina Bina Medika dengan sejumlah posisi yang dibutuhkan

Disebutkan ada sejumlah posisi yang dibutuhkan yakni radiografer, perawat, laboratory analyst, apoteker, ambulance driver, kesehatan masyarakat, kebidanan, ahli gizi, dokter, HRD staff, finance & accounting, corporate accountant, hingga engineering.

Unggahan juga menyebutkan fasilitas bagi mereka yang lolos atau diterima bekerja, dan kualifikasi persyaratan pelamar.

Berikut rincian unggahan itu:

"Welcome !
Lowongan Kerja
RS Pertamina Bina Medika memberi kesempatan dan mencari kandidat terbaik, bertanggung jawab, energik dan mau mengembangkan karir serta berani.
Rekrutmen Terbuka Pegawai RS Pertamina Bina Medika.

Posisi Yang Dibutuhkan;
Radiografer
Perawat
Laboratory Analyst
Apoteker/ S1 Farmasi/ Kimia/ Biologi
Ambulance Driver
Kesehatan Masyarakat
Kebidanan
Ahli Gizi
Dokter (Semua Jurusan)
HRD Staff/Staff Personalia
Finance & Accounting (Manager,Supervisor and Staff)
Corporate Accountant
Secretary to Director
Customer Service
Purchasing
Project Architect / Project Manager
Engineering - Site, Civil, ME, Architect

Fasilitas:
-Gaji pokok UMR
7.000.000 s.d 10.802.735
-Uang makan
-Mess/Transpor/Jemputan
-Seragam
-BPJS
-Premi Kehadiran
-THR

Kualifikasi/Persyaratan :
Pria/Wanita, usia maksimal 18 tahun ke Atas,
Pria/Wanita,
Pendidikan lulusan, SMA-SEDERAJAT/D3/D4/ S1/S2
Bersedia ditempatkan di wilayah kerja RS.PERTAMINA BINA MEDIKA.

Kelengakapan berkas lamaran :
Surat Lamaran Dan Daftar Riwayat Hidup.
Foto Copy Ijazah
Foto Copy KTP- Pas Photo Ukuran 4 x 6 Cm,
E-mail Dan No. Hp.

Jika Berminat Silahkan Kirimkan Surat Dan Cv Lamaran Ke Email: recruitmen.pertamedika@mail.ru

SUBJECT LAMARAN :NAMA LENKAP/NO HP/E-MAIL.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com