Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagaimana Tahapan Vaksinasi Saat Puasa Ramadhan? Ini Kata Kemenkes

Kompas.com - 06/04/2021, 08:15 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengingatkan masyarakat agar tidak perlu takut melakukan vaksinasi saat berpuasa di bulan Ramadhan.

"Proses vaksinasi itu bisa kita lakukan di siang hari pada saat umat muslim menjalankan ibadah Ramadhan. Artinya, pemberian vaksinasi itu tidak membatalkan puasa," kata juru bicara vaksinasi Covid-19 Kemenkes Siti Nadia Tarmizi, pada pertemuan virtual, Minggu (4/4/2021).

Baca juga: Panduan Ibadah Ramadhan Kemenag, Tarawih Dibatasi 50 Persen Kapasitas

Sebelumnya, Majelis Ulama Indonesia (MUI) juga sudah mengeluarkan fatwa nomor 13 Tahun 2021, tentang hukum vaksinasi Covid-19 saat berpuasa.

Disebutkan bahwa vaksinasi Covid-19 dipastikan tak akan merusak puasa umat Islam Indonesia.

Vaksinasi malam hari

Berdasarkan fatwa MUI, Nadia mengatakan bahwa vaksinasi tetap bisa dijalankan pada siang hari. Bahkan, jika memungkinkan ada penambahan sesi vaksinasi pada malam hari.

"Setelah fatwa ini dikeluarkan, kita akan tetap melakukan vaksinasi pada pagi hari dan mungkin nanti pada malam hari," ujar Nadia.

Pelaksanaan vaksinasi pada malam hari tersebut, menurut Nadia, bisa dijalankan melalui pos-pos vaksinasi.

"Khususnya untuk umat muslim yang berpuasa mungkin kita bisa lakukan ya pos vaksinasi ini di masjid ataupun di tempat-tempat ibadah," tutur Nadia.

Dalam melakukan vaksinasi, Nadia mengatakan bahwa tidak ingin ada gangguan selama proses ibadah puasa di bulan Ramadhan dan target vaksinasi tetap terpenuhi.

Baca juga: Stok Vaksin Terbatas, Vaksinasi Bulan April Diprioritaskan untuk Lansia

Kondisi tubuh

Selama bulan Ramadhan, vaksinasi tetap bisa berjalan baik bagi masyarakat muslim, maupun non muslim.

Menurut Nadia, tidak ada yang membedakan proses vaksinasi dalam kondisi berpuasa atau tidak berpuasa.

"Walaupun dalam kondisi berpuasa, kondisi tubuh kita tidak berpengaruh terhadap pemberian vaksinasi," ucapnya.

Nadia menyebut, berpuasa dinilai dapat bermanfaat dan bisa menjadi sarana detoks bagi tubuh.

"Fungsi puasa ini sendiri kan seperti detoksifikasi. Jadi sebenarnya puasa sendiri memberikan manfaat yang luar biasa untuk kesehatan kita," kata Nadia.

Baca juga: Tips Mengatur Konsumsi Makanan Saat Puasa

Persiapan sebelum vaksinasi

Karena tidak ada perbedaan pada proses vaksinasi selama puasa, maka tidak ada persiapan khusus.

"Artinya tidak ada persiapan khusus untuk orang yang sedang mengalami atau menjalankan ibadah puasa untuk vaksinasi," tutur Nadia.

Persiapannya tetap sama seperti vaksinasi di hari biasa, yaitu harus istirahat yang cukup sebelum penyuntikan.

Sebagai tambahan, Nadia mengingatkan agar jangan lupa sahur sebelum proses penyuntikan vaksin.

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Vaksinasi Covid-19 Tahap 2

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Kisah Celia, Wanita yang Tidak Makan Selama 4 Tahun akibat Sindrom Langka

Kisah Celia, Wanita yang Tidak Makan Selama 4 Tahun akibat Sindrom Langka

Tren
Tema Met Gala dari Masa ke Masa, 'Sleeping Beauties: Reawakening Fashion' Jadi Tajuk 2024

Tema Met Gala dari Masa ke Masa, "Sleeping Beauties: Reawakening Fashion" Jadi Tajuk 2024

Tren
Cabut Gigi Bungsu, ke Dokter Gigi Umum atau Spesialis Bedah Mulut?

Cabut Gigi Bungsu, ke Dokter Gigi Umum atau Spesialis Bedah Mulut?

Tren
Cara Daftar Anggota PPS Pilkada 2024, Berikut Syarat dan Prosedurnya

Cara Daftar Anggota PPS Pilkada 2024, Berikut Syarat dan Prosedurnya

Tren
Profil CNF Clairefontaine di Perancis, Tempat Pertandingan Indonesia Vs Guinea

Profil CNF Clairefontaine di Perancis, Tempat Pertandingan Indonesia Vs Guinea

Tren
Kronologi Fortuner Polda Jabar Picu Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ, Diselesaikan secara Kekeluargaan

Kronologi Fortuner Polda Jabar Picu Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ, Diselesaikan secara Kekeluargaan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com