Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

27 Kota di Dunia Ini Dikalahkan Jakarta dalam Sustainable Transport Award 2021

Kompas.com - 02/11/2020, 13:45 WIB
Mela Arnani,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - DKI Jakarta menjadi kota yang meraih penghargaan transportasi berkelanjutan atau Sustainable Transport Award (STA) 2021.

Melansir staward.org, penghargaan diumumkan pada MOBILIZE Summit tahunan Institue for Transportation and Development (ITDP) pada Jumat (30/10/2020).

ITDP adalah organisasi nirlaba non-pemerintah yang berfokus pada pengembangan sistem angkutan cepat bus, mempromosikan bersepeda, berjalan, dan transportasi tidak bermotor, dan meningkatkan margin operator bus swasta.

Setiap tahunnya, ITDP dan Komite Penghargaan Transportasi Berkelanjutan memilih kota yang telah menerapkan proyek transportasi berkelanjutan yang inovatif.

Strategi ini meningkatkan mobilitas bagi semua penduduk, termasuk keselamatan dan akses bagi pengendara sepeda dan pejalan kaki.

ITDP bekerja sama dengan kota-kota di seluruh dunia untuk menciptakan solusi transportasi yang mengurangi emisi rumah kaca dan polusi udara.

Baca juga: Jakarta Raih Sustainable Transport Award 2021, Apa Itu?

Nominasi

Jakarta berhasil menyisihkan kota-kota di negara lain yang masuk dalam nominasi, dan menjadi yang pertama untuk kawasan Asia Tenggara.

Jumlah kota yang turut bersaing dalam penghargaan ini disebut-sebut tertinggi dalam sejarah penyelenggaraannya.

Berdasarkan informasi dari situs resmi STA, berikut negara yang masuk dalam nominasi.

  • Jakarta, Indonesia
  • Addis Ababa, Etiopia
  • Auckland, Selandia Baru
  • Bhubaneswar, India
  • Bogota, Kolombia
  • Braga, Portugal
  • Buenos Aires, Argentina
  • Cali, Kolombia
  • Charlotte, AS
  • Coimbatore, India
  • Kota Guatemala, Guatemala
  • Cuenca, Ekuador
  • Elche, Spanyol
  • Frankfurt, Jerman
  • Hubballi Dharwad, India
  • Iloilo, Filiphina
  • La Paz, Bolivia
  • Lane Country, AS
  • Lisboa, Portugal
  • Lviv, Ukraina
  • Monterrey, Meksiko
  • Moskow, Rusia
  • Niteroi, Brazil
  • San Fransisco, AS
  • San Paulo, Brazil
  • Songpa, Korea
  • Tartu, Estonia
  • Windhoek, Namibia

Baca juga: ITDP Rekomendasikan Manajemen Transportasi Jakarta

Pemenang sebelumnya

Berikut daftar pemenang STA Award pada tahun-tahun sebelumnya:

1. 2021: Jakarta, Indonesia

2. 2020: Pune, India

3. 2019: Fortaleza, Brazil

4. 2018: Dar es Salaam, Tanzania

5. 2017: Santiago, Chili

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com