Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Paypal, Calon Alat Pembayaran Baru Gojek

Kompas.com - 03/06/2020, 17:34 WIB
Vina Fadhrotul Mukaromah,
Virdita Rizki Ratriani

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gojek mengumumkan bahwa PayPal sebagai salah satu investor mereka yang baru.

Untuk itu, layanan pembayaran digital PayPal nantinya akan terintegrasi pada aplikasi Gojek.

"Layanan pembayaran PayPal akan diintegrasikan ke dalam aplikasi Gojek, artinya pengguna dapat melakukan transaksi lewat PayPal yang bisa diakses melalui platform Gojek," tulis Market Head of PayPal International Cameron McLean.

Lantas, bagaimana rekam jejak perusahaan PayPal tersebut? 

Baca juga: PayPal Bakal Jadi Alat Pembayaran di Gojek, WhatsApp Pay Menyusul?

PayPal

Mengutip Britannica, 23 April 2020, PayPal merupakan sebuah perusahaan e-commerce Amerika yang dibentuk pada Maret 2000.

Perusahaan ini memiliki spesialisasi di bidang transfer uang melalui internet.

Sebelumnya, perusahaan ini didirikan dengan nama Confinity pada Desember 1998 oleh Max Levchin, Peter Thiel, dan Luke Nosek.

Namun, pada Maret 2000, Confinity bergabung dengan X.com, sebuah perusahaan bank online yang didirikan oleh Elon Musk.

Setelah itu, Paypal dikenal dengan layanan yang memungkinkan pengguna untuk melakukan pembayaran atas barang yang dibeli atau saling bertukar uang antar akun dalam transaksi online yang aman.

Baca juga: Layanan PayPal Akan Bisa Diakses lewat Gojek

Sejak 2002 hingga 2015, layanan PayPal banyak digunakan oleh perusahaan lelang di internet seperti eBay.

Pada Oktober 2002, eBay pun mengakuisisi PayPal dengan nilai sebesar 1,5 miliar dolar AS, setelah melihat PayPal banyak menjadi pilihan utama bagi para pembeli. 

Perusahaan pun menawarkan fitur untuk menghubungkan akun PayPal dengan rekening bank para pengguna.

Fitur ini membuat transfer dan pembayaran menjadi lebih efisien.

Adapun biaya yang ditarik oleh eBay pada transaksi tertentu ditentukan berdasarkan jumlah transaksi, sifat transaksi, dan jenis mata uang transaksi.

Kemudian, pada 2015, PayPal resmi menjadi sebuah perusahaan independen terpisah, tetapi masih terus digunakan oleh eBay.

Baca juga: Facebook, PayPal, Google, dan Tencent Investasi pada Platform Gojek

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

Tren
5 Destinasi Wisata Dunia Khusus Pria, Wanita Dilarang Masuk

5 Destinasi Wisata Dunia Khusus Pria, Wanita Dilarang Masuk

Tren
5 Teleskop Terbesar di Dunia, Ada yang Diameternya Mencapai 500 Meter

5 Teleskop Terbesar di Dunia, Ada yang Diameternya Mencapai 500 Meter

Tren
11 Tanda Seseorang Mengalami Demensia, Salah Satunya Melupakan Nama Teman Dekat

11 Tanda Seseorang Mengalami Demensia, Salah Satunya Melupakan Nama Teman Dekat

Tren
Ramai soal Menantu Anwar Usman Ditunjuk Jadi Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Pertamina: 'Track Record' Baik

Ramai soal Menantu Anwar Usman Ditunjuk Jadi Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Pertamina: "Track Record" Baik

Tren
Pertama Kali di Dunia, Hiu Macan Muntahkan Ekidna, Mamalia Berduri Mirip Landak

Pertama Kali di Dunia, Hiu Macan Muntahkan Ekidna, Mamalia Berduri Mirip Landak

Tren
Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Tren
Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Tren
Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Tren
Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Tren
Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Tren
Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Tren
Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Tren
Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com