Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada 25.216 Kasus Positif Covid-19, Ini 8 Provinsi yang Catatkan Nol Kasus Baru

Kompas.com - 29/05/2020, 17:57 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jumlah penambahan kasus virus corona di Indonesia belum menunjukkan tren yang menurun.

Seperti diketahui, sejak dilaporkan pertama kali pada 2 Maret 2020 lalu, kasus Covid-19 di Indonesia terus bertambah setiap harinya.

Setidaknya, hingga Jumat (29/5/2020) pukul 12.00 WIB, kasus Covid-19 bertambah sebanyak 678, sehingga totalnya menjadi 25.216 kasus.

Baca juga: Berikut 5 Gejala Virus Corona Ringan yang Tak Boleh Diabaikan

Tak hanya kasus positif saja yang bertambah, pasien yang sembuh juga bertambah sebanyak 252 orang menjadi 6.492 pasien sembuh.

Sementara itu, korban meninggal dunia pun ikut bertambah sebanyak 24 orang, sehingga total korban meninggal ada 1.520 orang.

Kemudian untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) yang masih dipantau ada sebanyak 49.212 orang dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang masih diawasi ada 12.499 orang.

Data tersebut diambil dari 34 provinsi dan 414 kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

Baca juga: 12 Negara Ini Konfirmasi Nol Kasus Covid-19, Mana Saja?

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com