Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Kentut Pria Uganda Bisa Bunuh Nyamuk dalam Radius 6 Meter

Kompas.com - 23/12/2019, 11:57 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

Dua di antaranya, news.sky.com dan weforum.org.

Kedua media ini menggunakan foto yang sama dengan yang digunakan sejumlah blog dan media yang menyebarkan informasi salah tersebut.

Disebutkan bahwa foto pria tersebut merupakan karya fotografer Reuters Olivia Acland.

Sementara itu, dua lembaga pemeriksa fakta, Snopes dan Africa Check juga menemukan sumber asli dari foto tersebut.

Snopes menemukan asal dari gambar yang digunakan ternyata dimiliki oleh Reuters. Foto tersebut diunggah pada 15 Juli 2019 dan diambil oleh seorang fotografer bernama Olivia Acland.

Sumber asli foto laki-laki yang disebut kentutnya bisa membunuh nyamuk Reuters Sumber asli foto laki-laki yang disebut kentutnya bisa membunuh nyamuk

Tertulis pada caption foto, laki-laki bertopi itu tengah diperiksa temperatur tubuhnya oleh seorang petugas kesehatan, sebagai upaya mengetahui virus ebola sesaat setelah memasuki Rumah Sakit di Goma, Republik Kongo.

Berita tentang proses pengecekan itu juga dituliskan oleh News Sky.

Disebutkan, kasus ebola di Kota Goma, Kongo disebut oleh badan kesehatan setempat sebagai salah satu yang paling membahayakan.

Diperkirakan virus ini sudah menyebabkan 1.700 nyawa melayang di negara itu sejak Agustus 2019.

Untuk itu, Organisasi Kesehatan Dunia, World Health Organization (WHO) sudah membentuk komite darurat untuk menangani permasalahan ini.

Mereka berupaya untuk mendeteksi ebola dari orang-orang yang akan memasuki wilayahnya agar tidak membawa dan menyebarkan virus ini.

Sebelumnya, seorang pendeta berusia sekitar 46 tahun ditemukan mengidap penyakit ini dan langsung dilarikan ke pusat perawatan ebola.

Pendeta itu baru saja mengadakan kebaktian di 7 gereja di wilayah Butembo. Di sana, ia meletakkan tangannya pada umat gereja yang melakukan ibadah, termasuk mereka yang sakit.

Dengan beberapa hasil penelusuran ini, maka dipastikan bahwa informasi yang menyebutkan kentut pria Uganda bisa membunuh nyamuk adalah hoaks.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com