Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Remaja Keramas Sambil Mengendarai Motor

Kompas.com - 13/12/2019, 20:33 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sebuah video yang memerlihatkan dua remaja sedang keramas sambil mengendarai motor viral di media sosial pada Kamis (12/12/2019).

Unggahan tersebut dibagikan oleh pemilik akun Facebook Netizen Trenggalek Bisa.

Hingga saat ini Jumat (13/12/2019) pukul 19.00 WIB, unggahan tersebut sudah ditonton lebih dari 10 ribu kali.

Dalam unggahan tersebut, Netizen Trenggalek Bisa menuliskan "Viral Nyetir sambil mandi berujung pembinaan Polisi. Ingin hati membuat vidio biar viral.. Yaaa mungkin biar di panggil team official trans 7 hitam putih. Ujung ujungnya dicyduk Polisi Polres Pasuruan Kota guna di bina. Boleh membuat konten Yang lucu tapi gak seharusnya di jalan raya Yang membahayakan diri Dan orang lain".

Baca juga: Viral Video Remaja Tenggelam Dikira Bercanda, Ini Faktanya...

Tangkapan layar dari dua orang remaja yang keramas saat mengendarai sepeda motor di Pasuruan.Facebook/Netizen Trenggalek Bisa Tangkapan layar dari dua orang remaja yang keramas saat mengendarai sepeda motor di Pasuruan.

Penelusuran Kompas.com:

Saat dikonfirmasi, Kasatlantas Polres Pasuruan Kota AKP Achmadi mengatakan peristiwa tersebut benar adanya dan terjadi di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota.

Ia mengatakan, tujuan kedua remaja melakukan aksi tersebut lantaran iseng atau ingin viral.

"Jadi ada dua remaja yang terekam sedang mandi sambil mengendarai sepeda motor lalu mereka mengunggah video tersebut ke media sosial. Setelah itu, pihak kami melakukan penelusuran," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, Jumat (13/12/2019).

Dalam video yang berdurasi 27 detik itu memerlihatkan dua orang remaja tengah mandi dengan ember yang diletakkan di tengah-tengah di antara mereka.

Kedua remaja tersebut imbuhnya, berinisial S dan I. Untuk S remaja yang menyetir, sedangkan I remaja yang membonceng.

Adapun keduanya masih berstatus pelajar di sebuah SMA di Pasuruan, Jawa Timur.

Lebih lanjut, setelah video tersebut viral, pihaknya langsung melakukan penelusuran untuk mencari tahu identitas kedua remaja tersebut.

"Alhamdulillah ketemu dua anak tersebut dan langsung kita panggil ke Polres untuk dibina pada Rabu 11 Desember kemarin," jelasnya.

Baca juga: Viral Video Driver Go-Jek Pukul Seorang Pemuda Diduga Pelaku Order Fiktif

Tak hanya kedua anak tersbeut yang dipanggil, kedua orangtua serta dari pihak sekolah juga turut dipanggil ke Polres.

Ia mengatakan, kedua remaja terserbut disuruh untuk membuat surat pernyataan agar tidak mengulangi perbuatannya.

"Mereka juga menyesali perbuatannya tersebut," kata Achmadi lagi.

Setelah melakukan pembinaan, pihaknya juga mengimbau dan mengharapkan kepada masyarakat yang lain agar tidak meniru perbuatan tersebut.

Dikarenakan selain tidak pantas dilihat, perbuatan tersebut juga melanggar peraturan lalu lintas karena kedua anak itu tidak menggunakan helm dan nantinya akan membahayakan dirinya sendiri serta orang lain.

Baca juga: Viral Sepeda Motor Masuk Jalan Tol Jakarta-Cikampek

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

Tren
5 Destinasi Wisata Dunia Khusus Pria, Wanita Dilarang Masuk

5 Destinasi Wisata Dunia Khusus Pria, Wanita Dilarang Masuk

Tren
5 Teleskop Terbesar di Dunia, Ada yang Diameternya Mencapai 500 Meter

5 Teleskop Terbesar di Dunia, Ada yang Diameternya Mencapai 500 Meter

Tren
11 Tanda Seseorang Mengalami Demensia, Salah Satunya Melupakan Nama Teman Dekat

11 Tanda Seseorang Mengalami Demensia, Salah Satunya Melupakan Nama Teman Dekat

Tren
Ramai soal Menantu Anwar Usman Ditunjuk Jadi Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Pertamina: 'Track Record' Baik

Ramai soal Menantu Anwar Usman Ditunjuk Jadi Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Pertamina: "Track Record" Baik

Tren
Pertama Kali di Dunia, Hiu Macan Muntahkan Ekidna, Mamalia Berduri Mirip Landak

Pertama Kali di Dunia, Hiu Macan Muntahkan Ekidna, Mamalia Berduri Mirip Landak

Tren
Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Tren
Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Tren
Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Tren
Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Tren
Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Tren
Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Tren
Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Tren
Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com