Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Koleksi Mobil Ari Askhara | Viral Siswi SMA Pesta Miras

Kompas.com - 09/12/2019, 05:45 WIB
Inggried Dwi Wedhaswary

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Sosok mantan Direktur Utama Garuda Indonesia, Ari Askhara, masih menarik perhatian pembaca setelah ia dicopot dari jabatannya terkait dugaan penyelundupan onderdil Harley-Davidson dan sepeda Brompton melalui pesawat Garuda Indonesia.

Pada Minggu (8/12/2019), berita mengenai koleksi mobil Ari mendapatkan perhatian pembaca, dan masuk daftar berita yang paling banyak dibaca pada laman Tren.

Berita lainnya, konfirmasi video viral dugaan pesta miras oleh sejumlah siswi sebuah SMA negeri di Demak, Jawa Tengah.

Selengkapnya, berikut berita populer laman Tren sepanjang Minggu (8/12/2019) hingga Senin (9/12/2019) pagi:

1. Koleksi mobil Ari Askhara

Dari data e-LHKPN, harta kekayaan Ari tercatat sebesar Rp 37.561.339.665.

Data tersebut berdasarkan laporan hasil kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) milik Ari tertanggal 28 Maret/Periodik-2018.

Jumlah tersebut lebih besar dibandingkan data LHKPN periode sebelumnya yang berjumlah Rp 29.392.625.000.

Mayoritas harta kekayaannya berupa tanah dan bangunan yang memiliki nilai Rp 23.275.000.000.

Selain itu, tercatat ada 3 mobil mewah yang dimilikinya. Apa saja? Baca selengkapnya pada berita berikut ini:

Mengintip Koleksi Mobil Ari Askhara, Dirut Garuda yang Dicopot karena Diduga Selundupkan Harley

2. Viral siswi SMA pesta miras

Peristiwa pesta miras oleh sejumlah siswi SMAN di Demak diketahui dari video yang beredar viral di media sosial.

Dari penelusuran Kompas.com, diketahui peristiwa itu dilakukan oleh siswi SMAN 2 Demak. 

Kepala Sekolah SMAN 2 Demak, Suntono, saat dikonfirmasi, tak membantah bahwa siswi-siswi yang tampak dalam video viral tersebut adalah anak didiknya.

Peristiwa pada video itu terjadi pada Kamis (28/11/2019) silam. Bagaimana peristiwa ini bisa terjadi?

Simak selengkapnya pada berita berikut ini:

Viral Siswi SMA Negeri di Demak Diduga Pesta Miras, Ini Faktanya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Tren
Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Tren
8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

Tren
WHO Temukan 3 Kasus di Riyadh, Ketahui Penyebab dan Pencegahan MERS- CoV Selama Ibadah Haji

WHO Temukan 3 Kasus di Riyadh, Ketahui Penyebab dan Pencegahan MERS- CoV Selama Ibadah Haji

Tren
Pertandingan Indonesia Vs Guinea Malam Ini, Pukul Berapa?

Pertandingan Indonesia Vs Guinea Malam Ini, Pukul Berapa?

Tren
Benarkah Antidepresan Bisa Memicu Hilang Ingatan? Ini Penjelasan Ahli

Benarkah Antidepresan Bisa Memicu Hilang Ingatan? Ini Penjelasan Ahli

Tren
WHO Peringatkan Potensi Wabah MERS-CoV di Arab Saudi Saat Musim Haji

WHO Peringatkan Potensi Wabah MERS-CoV di Arab Saudi Saat Musim Haji

Tren
Mengapa Lumba-lumba Berenang Depan Perahu? Ini Alasannya Menurut Sains

Mengapa Lumba-lumba Berenang Depan Perahu? Ini Alasannya Menurut Sains

Tren
Cara Cek NIK KTP Jakarta yang Non-Aktif dan Reaktivasinya

Cara Cek NIK KTP Jakarta yang Non-Aktif dan Reaktivasinya

Tren
Berkaca dari Kasus Mutilasi di Ciamis, Mengapa Orang dengan Gangguan Mental Bisa Bertindak di Luar Nalar?

Berkaca dari Kasus Mutilasi di Ciamis, Mengapa Orang dengan Gangguan Mental Bisa Bertindak di Luar Nalar?

Tren
3 Bek Absen Melawan Guinea, Ini Kata Pelatih Indonesia Shin Tae-yong

3 Bek Absen Melawan Guinea, Ini Kata Pelatih Indonesia Shin Tae-yong

Tren
Alasan Israel Tolak Proposal Gencatan Senjata yang Disetujui Hamas

Alasan Israel Tolak Proposal Gencatan Senjata yang Disetujui Hamas

Tren
Pendaftaran Komcad 2024, Jadwal, Syaratnya, dan Gajinya

Pendaftaran Komcad 2024, Jadwal, Syaratnya, dan Gajinya

Tren
Studi Baru Ungkap Penyebab Letusan Dahsyat Gunung Tonga pada 2022

Studi Baru Ungkap Penyebab Letusan Dahsyat Gunung Tonga pada 2022

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com