Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Kisah Berdirinya Maskapai Pertama di Dunia, KLM

Kompas.com - 07/10/2019, 05:41 WIB
Rosiana Haryanti,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini, 100 tahun lalu, tepatnya 7 Oktober 1919, sebuah perusahaan penerbangan pertama di dunia didirikan di Belanda.

Sejarah Belanda tak lepas dari keberhasilan armada dagang terbesarnya.

Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC), begitu namanya dikenal, merupakan salah satu perusahaan terbesar di dunia bahkan hingga saat ini.

Sebagai negara dengan armada dagang terbesar, maka tak mengherankan apabila negeri berjuluk Kincir Angin tersebut memiliki perusahaan penerbangan pertama.

Negeri ini kembali mencatatkan sejarah dengan mendirikan maskapai pertama di dunia.

Kelak, perusahaan bernama Koninklijke Luchtvaart Maatschappij voor Nederland en Koloniën (KLM) atau Maskapai Kerajaan untuk Belanda dan Koloni tersebut menjadi salah satu merek paling ikonik di dunia penerbangan.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Instagram Diluncurkan, Bagaimana Kisah Awalnya?

Sesuai namanya, pembentukan maskapai ini memang ditujukan untuk mempermudah akses ke wilayah-wilayah koloni Belanda di seluruh dunia, termasuk Hindia Belanda.

Meski hampir berusia satu abad, perusahaan ini masih tetap berdiri hingga kini.

Gelar Royal

Melansir CNN, sebulan sebelum perusahaan ini didirikan, Ratu Wilhelmina memberikan gelar royal atau kerajaan.

Pemberian gelar ini merupakan suatu keunikan, sebab saat itu, perusahaan tersebut belum didirikan.

Mengutip situs KLM, pada 7 Oktober 1919, KLM resmi berdiri.

Maskapai pertama ini didirikan oleh beberapa orang dari berbagai konsorsium seperti Presiden Nederlandsche Handel-Maatschappij, Cornelis van Aalst; Frits Fentener van Vlissingen dari Unitas; Anton Kröller dari Wm. H. Muller & Co; Jean Marie Telders dari Twentsche Bank.

Selain itu, perusahaan ini juga didirkan oleh Willem Westerman dari Rotterdamsche Bank Vereniging; Nicolaas van Wijk dari Bataafsche Petroleum Maatschappij; Hendrik Colijn dari Koninklijke Nederlandse Vereniging voor Luchtvaart (KNVVL); dan Edgar Fuld dari Rosenthal & Co.

Setelah didirikan, perusahaan tidak langsung beroperasi.

Penerbangan perdana

Adapun penerbangan pertama dilaksanakan 7 bulan setelahnya, tepatnya pada 17 Mei 1920.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Dulu Berseberangan, Apa yang Membuat PDI-P Kini Melirik Anies Baswedan?

Dulu Berseberangan, Apa yang Membuat PDI-P Kini Melirik Anies Baswedan?

Tren
Head to Head Indonesia Vs Filipina, Garuda di Atas Angin

Head to Head Indonesia Vs Filipina, Garuda di Atas Angin

Tren
Kapolda Ahmad Luthfi Segera jadi Irjen Kemendag, Bagaimana Nasibnya di Pilgub Jateng 2024?

Kapolda Ahmad Luthfi Segera jadi Irjen Kemendag, Bagaimana Nasibnya di Pilgub Jateng 2024?

Tren
Pesawat Austrian Airlines Terjang Badai Es, Bagian Depan sampai Berlubang Besar

Pesawat Austrian Airlines Terjang Badai Es, Bagian Depan sampai Berlubang Besar

Tren
Cara Daftar PPDB Online Jakarta 2024, Pilih Sekolah di ppdb.jakarta.go.id

Cara Daftar PPDB Online Jakarta 2024, Pilih Sekolah di ppdb.jakarta.go.id

Tren
Menteri Kabinet Perang Israel Benny Gantz Mundur, Konflik Berpotensi Semakin Memanas

Menteri Kabinet Perang Israel Benny Gantz Mundur, Konflik Berpotensi Semakin Memanas

Tren
Jadwal Indonesia Vs Filipina 11 Juni 2024, Pukul Berapa?

Jadwal Indonesia Vs Filipina 11 Juni 2024, Pukul Berapa?

Tren
Ormas Keagamaan Tolak Kelola Tambang, Bahlil: Tidak Bisa Kami Paksa

Ormas Keagamaan Tolak Kelola Tambang, Bahlil: Tidak Bisa Kami Paksa

Tren
9 Tanda Tubuh Kekurangan Kalsium, Salah Satunya Mudah Cemas

9 Tanda Tubuh Kekurangan Kalsium, Salah Satunya Mudah Cemas

Tren
Benarkah Tidak Sarapan Bikin Tubuh Gemuk? Ini Menurut Riset dan Ahli

Benarkah Tidak Sarapan Bikin Tubuh Gemuk? Ini Menurut Riset dan Ahli

Tren
Jenis Ikan yang Perlu Dibatasi Penderita Batu Ginjal, Apa Saja?

Jenis Ikan yang Perlu Dibatasi Penderita Batu Ginjal, Apa Saja?

Tren
Peran Tersangka Pengeroyokan Bos Rental Mobil di Pati: Pertama Pukul Korban, Diikuti Warga Lain

Peran Tersangka Pengeroyokan Bos Rental Mobil di Pati: Pertama Pukul Korban, Diikuti Warga Lain

Tren
5 Fakta Polwan Bakar Suami di Mojokerto gara-gara Gaji Ke-13, Berawal dari Judi 'Online'

5 Fakta Polwan Bakar Suami di Mojokerto gara-gara Gaji Ke-13, Berawal dari Judi "Online"

Tren
Bukan Tempat Bersandar, Ini Nama dan Fungsi Tiang Kecil di Trotoar

Bukan Tempat Bersandar, Ini Nama dan Fungsi Tiang Kecil di Trotoar

Tren
BPK Temukan Penyimpangan Anggaran Perjalanan Dinas PNS Senilai Rp 39,26 Miliar, Ini Rinciannya

BPK Temukan Penyimpangan Anggaran Perjalanan Dinas PNS Senilai Rp 39,26 Miliar, Ini Rinciannya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com